Keterangan foto instagram

SURABAYA | duta.co – Kamera wartawan terus menyorot Ketua Umum PPP Romahurmuziy alias Gus Rommy. Detik.com misalnya, sudah menurunkan kekayaan yang dimiliki Gus Rommy, sebesar Rp 11,83 miliar. Jumlah harta tersebut adalah yang didaftarkannya pada Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) 2010.

Gus Rommy terakhir kali melaporkan jumlah hartanya pada 19 Maret 2010 saat menjabat anggota DPR periode 2009-2014. Rommy yang baru saja terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK itu belum pernah lagi melaporkan harta kekayaannya sejak saat itu.

Wartawan memelototi situs LHKPN, Jumat (15/3/2019), diketahui harta yang dimiliki Rommy terdiri dari yang tidak bergerak berupa tanah dan bangunan yang tersebar di sejumlah daerah, seperti Jakarta, Bekasi, Tangerang Selatan, dan Sleman. Totalnya mencapai Rp 2,55 miliar.

Selain itu, Rommy juga memiliki sejumlah harta bergerak seperti alat transportasi senilai Rp 775,5 juta. Selain itu, ada harta bergerak berupa perusahaan, yakni PT Dugapat Mas (yang bergerak di bisnis rokok), senilai Rp 1,47 miliar.

Harta bergerak lainnya yang dimiliki yakni batu dan logam mulia senilai Rp 425 juta, surat berharga Rp 1,15 miliar, giro setara kas sebesar Rp 5,28 miliar, serta piutang Rp 164,7 juta. Hebatnya, dia tercatat tidak memiliki utang.

Selain soal kekayaan, wartawan juga menyorot hobi barunya, nungga Motor Gede (Moge). Dipajang foto Rommy sedang bersepeda, keren. Rupanya itu kesempatan pertama Rommy menjajal motor buatan Negeri Paman Sam Amerika Serikat. Dalam situs resminya Harley-Davidson Sporster sendiri memiliki beberapa model seperti Superlow, Iron 883, Iron 1200, 1200 Custom, Forty-Eight, Forty-Eight Special, dan Roadster.

Harganya pun bervariasi yang termurah pada model Superlow, Iron 883 dibanderol 8.699 dolar atau kalau dirupiahkan setara dengan Rp 124 jutaan.

Sedangkan model Iron 1200 harganya ditawarkan mulai 9.999 dolar yang kalau dirupiahkan sebesar Rp 142 jutaan, 1200 Custom harganya 10.999 dolar setara Rp 157 juta.

Model paling mahal Sporster ada pada Forty-Eight, Forty-Eight Special, dan Roadster yang masing-masing dijual dengan harga mulai 11.299 dolar atau Rp 161 juta.

Di Indonesia sendiri ada enam model Sporster yang ditawarkan yaitu 1200 Custom, Sportster Forty-Eight, Low 883, dan 1200 Iron.

Tapi harganya jangan dibandingkan dengan di Amerika ya. Di Tanah Air, model Sporster baru mengalami penurunan harga setelah motor itu didatangkan dari Negeri Gajah Putih Thailand.

Kalau dulu banderol Sportster bisa mencapai Rp 600 juta saat ini dijual mulai Rp 378 juta. Melonjaknya harga tersebut karena pajak yang dibebankan terhadap moge Harley yang dianggap sebagai barang mewah.

Rommy dalam akun instagram pribadinya sempat mengunggah saat dirinya menunggangi sebuah motor gede (moge) Harley Davisdon.  Misalnya saat dirinya melakukan kunjungan ke Kendari pada Desember 2018.

“Saya lagi naik Harley Sportster di Kendari bersama-sama kawan PPP semuanya. Ini kali pertama saya naik Harley, nyoba-nyoba,” ujar Rommy dalam video yang dikutip detik.com. (dtc)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry