KEDIRI | duta.co -Saat suasana siang dengan suhu cukup menyengat, tiba – tiba terdengar teriakan minta tolong atas kejadian kebakaran dapur milik salah satu warga di RT 01 RW. 05. Kejadian ini kemudian diteruskan Ketua RT kepada Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Kediri dan dalam hitungan menit, akhirnya api berhasil dipadamkan tanpa adanya korban jiwa.

Belum selesai menanggani bencana kebakaran, kali ini laporan warga ada penambang batu yang jatuh terperosok ke jurang anak sungai. Terlihat korban mengerang kesakitan sambil memegangi kaki kanannya yang bercucuran darah. Sontak, TRC dibantu warga setempat melakukan evakuasi.

Melihat kondisi korban terluka parah, akhirnya kejadian ini disampaikan ke Group Pengurangan Resiko Bencana (PRB) dengan melampirkan mitigasi disertai foto korban maupun suasana lokasi kejadian. Reaksi cepat tim kesehatan,  tak selang lama satu unit mobil ambulan dengan peralatan medis komplit segera terjun ke lokasi.

Dua kejadian di atas, merupakan simulasi dilakukan Warga Kelurahan Pojok bersama Relawan Warga Peduli Aids (WPA), Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak, Satlinmas, Muslimat, Relawan Peduli Bencana, LPMK, Tim Reaksi Cepat (TRC), jajaran Koramil dan Polsekta Mojoroto dan Jurnalis Peduli Bencana. Kegiatan ini, disaksikan langsung tim Juri Destana dari BPBD Provinsi Jawa Timur.

Disampaikan Kepala Kelurahan Pojok, Erly Maya Muryati, saat menanggulangi bencana keberadaan TRC merupakan salah satu keunggulan yang dimiliki kelurahan ini terkait tanggap bencana.

“Tim tersebut yang selalu siap siaga, kapan pun dan dimanapun. Kita juga membentuk grup whatsApp Pengurangan Resiko Bencana (PRB) yang di dalamnya ada tim dari BPBD, Satpol PP, bantuan komunikasi, jurnalis, dan masyarakat yang bisa menginformasikan peristiwa – peristiwa secara cepat dan tepat,” paparnya.

Dengan adanya kecanggihan teknologi saat ini, menurutnya bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk memberikan pelayanan respon cepat dan tanggap terhadap bencana apapun.

“Besar harapan, dengan simulasi respon cepat tanggap bencana ini, mampu menjadikan Kelurahan Pojok meraih juara tingkat Pratama Jawa Timur,” imbuh Srikandi Pojok, sapaan akrab Kepala Kelurahan Pojok. (ian/nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry