Keterangan foto kemenag.go.id

JAKARTA | duta.co — Kementerian Agama (Kemenag) mempertemukan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Revitalisasi lintas generasi, mulai dari angkatan 2021 hingga 2024. Pertemuan ini digelar untuk memperkuat kapasitas sumber daya manusia (SDM) KUA dengan menerapkan skema Natural Peer Educator (pendidik teman sebaya).

“Kami mengundang beberapa Kepala KUA Revitalisasi Angkatan 2021, 2022, 2023, dan 2024 dalam satu kegiatan bersama agar terbangun skema Natural Peer Educator di antara mereka, di mana mereka akan saling berbagi pengetahuan dan bersinergi untuk menciptakan KUA yang lebih responsif dalam memberi pelayanan di masyarakat,” ujar Kasubdit Bina Kelembagaan KUA, Kemenag, Wildan Hasan Syadzili dalam kegiatan Peningkatan Kompetensi Teknis Manajemen Perkantoran Kepala KUA di Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Wildan menjelaskan, penataan kapasitas kelembagaan KUA terdiri atas tiga aspek utama: penataan kapasitas organisasi, penguatan kapasitas SDM, dan pembenahan kapasitas sistem kerja. Menurutnya, penataan kapasitas organisasi dan sistem kerja didominasi oleh proses birokrasi di tingkat pusat, kemudian dipraktikkan di KUA setelah terdapat regulasi yang mengikat.

“Kendati, penguatan kapasitas SDM sepenuhnya berada dalam kendali SDM di KUA. Sesering apa pun kegiatan seperti ini dilaksanakan, jika keinginan untuk berubah rendah, maka kapasitas SDM KUA yang dapat diandalkan tidak akan pernah terwujud,” tegas Wildan.

Sementara itu, Kepala Bagian Umum dan Barang Milik Negara, Kemenag, Wahyu Wibowo mengatakan, penguatan dukungan manajerial Kepala KUA sangat penting untuk dilakukan. Pihaknya memberi dukungan untuk berkontribusi aktif dalam penguatan kapasitas SDM Kepala KUA.

“Mungkin karena tugas Kepala KUA hanya tugas tambahan bagi JF Penghulu, sisi manajerial Kepala KUA sebagai pimpinan unit kerja relatif terabaikan. Kami akan mengoordinasikan agar perangkat di sekretariat dapat berkontribusi aktif dalam penguatan kapasitas SDM Kepala KUA dari sisi dukungan manajerialnya,” pungkas Wibowo.

Agenda bimbingan teknis Peningkatan Kompetensi Teknis Manajerial Perkantoran bagi Kepala KUA diikuti 80 Kepala KUA Revitalisasi dari angkatan 2021 hingga 2024. Sesi pokok materi disampaikan oleh fasilitator dari pakar ahli manajemen SDM, dan diawali dengan sesi best practices dan berbagi pengalaman dari KUA Sewon, Bantul, KUA Kintamani, Bali, serta KUA Ciawigebang, Kuningan, Jawa Barat. (Fn/Wcp)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry