Tiga Pilar saat mengunjungi kantor Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (16/2/2017). (duta.co/badar)
Tiga Pilar saat mengunjungi kantor Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (16/2/2017). (duta.co/badar)

JAKARTA | duta.co – Pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta, Danramil 04/Cengkareng, Kapten Inf Missin MD beserta Kapolsek Kompol Eka Bashit dan Camat Cengkareng Masud Effendi menyambangi Panitia Pemilih Kecamatan (PPK). Mereka memberikan jaminan keamanan perhitungan suara di Kantor Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (16/2/2017).

Meskipun sempat ada sekitar ratusan warga yang tidak dapat memilih karena tidak terdaftar, namun hal itu akhirnya sudah bisa diatasi oleh panitia.

Danramil 04/Cengkareng, Kapten Inf Missin MD  mengatakan, bersama Tiga Pilar Cengkareng timnya sengaja datang memperketat keamanan perhitungan suara dan memberikan dorongan semangat kepada petugas-petugas pemilihan suara Pilkada DKI Jakarta.

“Mereka kan masih harus menghitung secara manual, artinya masih ada tugas-tugas yang harus diselesaikan, jadi kita berikan dukungan agar tetap semangat,” tutur Misin MD.

Sementara itu, Camat Cengkareng Masud Effendi menambahkan, Cengkareng merupakan wilayah dengan jumlah TPS terbanyak di Jakarta, “Alhamdulillah berkat kekompakan kami (Tiga Pilar) dengan merangkul semua elemen masyarakat, pesta demokrasi ini dapat terselenggara dengan baik dan aman,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Kapolsek Cengkareng Eka Bashit mengatakan, Insya Allah wilayah hokum Cengkareng aman dan kondusif, Polisi dibantu TNI Koramil 04/Ckr dan BKO pasukan Kodim 0503/JB, serta Satpol PP juga tokoh agama, dan ormas.

Kapolsek Cengkareng bersama tim akan mengawal terus sampai dinyatakan selesai penghitungan dan rekapitulasi suara. Saat ini mereka masih harus mengamankan kotak suara meskipun sudah seluruhnya berada di PPK. “Untuk itu kami akan selalu memantaunya dan personel tetap disiagakan baik di kelurahan maupun kecamatan,” tutupnya.

Sekedar informasi, pada pelaksanaan pemilihan kemarin, Tiga Pilar Cengkareng melakukan kunjungan ke TPS yang ada di wilayah, seperti TPS 54 di Kelurahan Durikosambi, TPS 84 di Kelurahan Rawa Buaya, Kelurahan Kedaung Kaluangke, TPS 47 Greenmensen, TPS 46 Casa Jardien, TPS 176 dan 178 di Kelurahan Kapuk, dan TPS 89 di Kelurahan Cengkareng Timur. (dar)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry