KERJA SAMA: Rektor UMG Prof Dr Ir Setyo Budi, MS dan Kepala DJP Kanwil Jatim II, Neilmadrin Noor menunjukkan MoU Perpajakan, Rabu (7/3). Duta/Agus Salim Luthfi

GRESIK | duta.co – Bentuk peran serta akademisi dalam penyampaian informasi perpajakan, Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) meresmikan Tax Center. Penandatanganan MoU disahkan Rektor UMG Prof Dr Ir Setyo Budi, MS dan Kepala Direktorat Jendral Pajak (DJP) Kanwil Jawa Timur II Neilmadrin Noor, Rabu (7/3).

Pada kesempatan yang sama juga di gelar kuliah umum dengan tema ‘Pajak Kita untuk Kita’. Dalam sambutannya, Prof Budi menyatakan Tax Center ini bisa membantu Dirjen Pajak menyadarkan masyarakat membayar pajak.

Tax Center juga memiliki peran penting untuk menjadi wahana edukasi terkait perpajakan, sehingga kesadaran masyarakat untuk membayar pajak meningkat. “Harapan besar ke depan, Tax Center UMG akan mempunyai peran untuk membantu Dirjen Pajak dalam memberikan konsultasi pajak kepada masyarakat,” tegas Prof Budi.

Ratusan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UMG, terlihat antusias mengikuti rangkaian acara tersebut. Usai melakukan penandatangan MoU, gong pun ditabuh tanda kerja sama DJP bersama UMG telah dimulai.

Sebanyak 20 duta pajak pun bersiap membantu program Dirjen Pajak,  memberikan pelatihan, memberikan konsultasi kepada masyarakat.

“Duta pajak punya peran strategis, secara teknis melibatkan banyak mahasiswa nantinya dan harus mampu mengedukasi pada masyarakat tentang perpajakan. Sasaran kami sementara wirausahawan muda,  start up misalnya, menjadi sasaran untuk pemahaman bukan pada nilai pajaknya,” papar Suwarno, Dekan FEB UMG.

Sementara kepala DJP Kanwil Jatim II, Neilmadrin mengapresiasi dengan berdirinya Tax Center di UMG. Sebab Tax Center ini merupakan satu-satunya yang ada di Kabupaten Gresik dari tujuh yang telah berdiri di 18 kabupaten/kota di Jatim.

Menurutnya hal itu akan sangat membantu pihaknya dalam target pendapatan pajak pada 2018 ini.  “Target kami 20,9 Triliyun pada 2018 ini, sementara kabupaten Gresik sendiri merupakan kontributor pajak terbaik dengan kontribusi 25 persen. Kami sangat bangga, dan berharap tax center ini bisa menjembatani aspirasi masyarakat dengan DJP terutama mengenai perpajakan” pungkas. gus

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry