Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

SIDOARJO  | duta.co – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan sepenuhnya kepada petugas penegak hukum, soal tertangkapnya Bupati Sidoarjo Saiful Ilah oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (7/1/2020)

“Sekarang kami serahkan kepada aparat penegak hukum yang sedang melaksanakan tugasnya,” tegasnya usai rapat kordinasi di VIP Room Bandara Internasional Juanda, Rabu (8/7/2020).

Atas kejadian ini, Gubernur Khofifah meminta seluruh kepala daerah hadir di acara Implementasi pengadaan barang dan jasa, serta sosialisasi Perpres 80/2019 besok.

Pada acara yang rencananya digelar di Grand City, Kamis 9 Januari 2020, Khofifah berharap tidak ada yang absen. “Besok itukan para bupati dan wali kota kami mohon hadir. Bahkan sampai PPK, kepala dinas, bapeda, sekda se Jawa Timur kami mohon hadir,” ujar Khofifah.

Pemprov berencana mendatangkan Ketua KPK Firli Bahuri pada acara tersebut sebagai keynote speaker. Firli diminta untuk memberikan arahan tentang menjalankan pemerintahan yang baik. Termasuk menyusun penggunaan anggaran jasa dan barang sesuai dengan ketertiban administrasi yang benar.

“Harapannya semuanya bisa mendapat penguatan bagaimana menjaga akuntabilitas pemerintahan yang baik,” kata Khofifah.

Sebelumnya, Bupati Sidoarjo Saiful Illah terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di rumah dinasnya di Pendapa Delta Wibawa, Sidoarjo. Dia diamankan, bersama dua ajudan, pejabat pemkab, dan rekanan pengusaha atau kontraktor.

Saiful ditangkap Selasa sekitar pukul 17.00 WIB, tak lama setelah melantik atau merombak 149 jabatan ASN di pendapa setempat. Usai melakukan pelantikan, bupati dua periode yang habis masa jabatannya tahun 2020 itu melakukan pertemuan dengan beberapa orang.

Pertemuan dilakukan di sekitar rumah dinas. Saat itulah tim KPK melakukan OTT. Selain Saiful, tim KPK juga mengamankan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Atap (DPMPTSA) Sidoarjo Ari Suryono, dua ajudan Saiful, dan tiga orang pengusaha atau penggarap proyek di Sidoarjo. zal

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry