Petugas Sat Lantas Polres Pasuruan Kota mendatangi lokasi kejadian kecelakaan. (foto/duta.co/abdul aziz)

PASURUAN | duta.co – Seorang pengendara motor bernama Surahman (57) asal Dusun Kedungbanger, Desa Kedungrejo, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, akhirnya meregang nyawa setelah menabrak rambu sekolah dan terlindas truk dari arah berlawanan yang melintas di jalan raya Karang Sentul, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Jum’at (24/11/2017) pagi.

Kejadian berawal saat korban yang kesehariannya berprofesi belantik sapi ini hendak ke pasar hewan di Ranggeh, Kecamatan Gondang Wetan, yang tak jauh dari lokasi kejadian. Korban yang mengendarai motor Honda Supra Fit bernopol N-6560-OC dari arah selatan melaju cukup kencang. Begitu di lokasi, korban mencoba menyalip sebuah truk Fuso yang berada di depannya, dari sebelah kanan tanpa lihat situasi.

Namun, Surahman seperti tidak menyadari di depannya, terdapat rambu sekolahan berada tepat di tengah jalan. Korban pun menabrak rambu penyebarangan tersebut dan terjatuh. Apesnya, korbanpun jatuhnya ke arah kiri, tepat di tengah bodi truk. Tak pelak kepalanya terserempet ban belakang truk bagian kanan, hingga korban terlindas ban truk pasir yang melaju cukup pelan lantaran jalanan ramai.

Melihat truknya melindas pengendara motor, sopir truk nopol DK-9487-FK dikemudikan oleh Syamsul Bahri (39), warga Desa Jurangcangcang Kecamatan/Kabupaten Pamekasan sempat terkejut dan spontan menghentikan truknya. “Saya sudah mengerem dan tak menyangka, pengendara motor itu terjatuh tepat di depan samping truk, “tukas Syamsul, di hadapan petugas Sat Lantas.

Menurut Syaiful, Satpam SDN Karang Sentul menuturkan, motor supra fit yang dikendarai korban memaksa menyalip truk fuso, namun korban menabrak rambu peringatan penyeberangan anak sekolah dan terjatuh, lalu kepalanya terserempet ban belakang truk bagian kanan. “Truk tidak melaju kencang. Sebab, arus lalu lintas di depan sekolah cukup ramai, karena banyak anak sekolah menyeberang, “katanya.

Petugas dari Sat Lantas Polres Pasuruan Kota yang datang ke lokasi kejadian, saat itu juga langsung olahTKP dan mengevakuasi korban ke rumah sakit dr. R Soedarsono, Kota Pasuruan untuk mendapatkan visum. Sementara Syamsul Bahri dibawa ke unit laka lantas untuk dimintai keterangan. Sekaligus2 truknya juga diamankan untuk proses penyelidikan lebih lanjut. (dul)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry