SURABAYA | duta.co – DPC Partai Gerindra Surabaya optimistis bisa memenuhi target meraup 10 kursi legislatif pada pemilu 2024. Dengan sisa waktu seminggu, pihaknya akan lebih intensif untuk meraih simpati masyarakat.
“Waktu 7 hari ini yang kita maksimalkan agar target 10 kursi kita bisa terealisasi,” kata Ketua DPC Gerindra Surabaya, Cahyo Harjo Prakoso, usai acara doa bersama memperingati hari jadi ke 16 Partai Gerindra, Selasa (6/2/2024),
Optimisme ini salah satunya didasari coat-tail effect Prabowo Subianto yang saat ini menjadi calon presiden. Hal ini dipastikan menambah jumlah pemilih Partai Gerindra.
Selain itu, beberapa lembaga survei menempatkan elektabilitas Gerindra Surabaya hampir menyentuh angka 20 persen perolehan. Sehingga sisa waktu seminggu kni bisa dimaksimalkan meraih kursi di DPRD Surabaya.
Cahyo bersama jajaran pengurus DPC Gerindra Surabaya akan semakin intensif melakukan pendekatan kepada masyarakat agar bisa memperjuangkan aspirasi rakyat dari jalur parlemen.
“Dibantu oleh teman-teman caleg yang terus bekerja untuk menyambung aspirasi dari masyarakat Surabaya Dan kita juga bersama dengan struktural berusaha memaksimalkan sosialisasi tentang program visi misi dari pak Prabowo dan mas Gibran,” terangnya.
Sedankan untuk pilpres, dirinya yakin pasangan Prabwowo-Gibran mampu menang satu putarsn. Mengingat hasil survei saat ini, elektabilitas paslon nomor urut 02 di Surabaya memperoleh lebih dari 50 persen. Sedangkan untuk dapil Surabaya-Sidoarjo sudah lebih dari 60 persen.
“Ini merupakan bukti kerja nyata dari partai Koalisi Indonesia Maju (KIM). Seluruh kader dan relawan yang ingin memenangkan Prabowo-Gibran maupun juga bantuan dari masyarakat yang ingin Indonesia tetap melanjutkan apa yang telah diperjuangkan dan dilakukan pak Presiden Jokowi,” tegasnya.
Sementara itu, perayaan hari jadi ke 16 Partai Gerindra dilaksanakan dengan suasana sederhana sesuai instruksi capres Prabowo Subianto.
Dengan mengundang sekitar dua puluh anak yatim piatu, ketua DPC Gerindra Surabaya Cahyo Harjo Prakoso membacakan doa agar partai berlogo kepala burung garuda ini meraih kemenangan pada pilpres maupun pileg yang digelar 14 Februari 2024.
“Bahwa kita diminta untuk merayakan hari ulang tahun ke 16 ini dengan suasana sederhana saja, suasana yang tidak pesta pora dan lainnya, karena kita mengetahui masyarakat kita mengalami banyak sekali tantangan, mengalami banyak sekali hal-hal yang harus kita percepat pembangunan,” ucap caleg DPRD Provinsi Jatim tersebut. Zal