SURABAYA | duta.co – Demi menjaga sinergitas antar aparatur Negara, TNI-Polri berbagi takjil berjumlah 2019 bungkus menjelang berbuka puasa bersama warga Medokan Ayu, bertempat di Jalan Ir H Soekarno, Surabaya, Sabtu, (25/05/2019)

Jumlah takjil kali ini disesuaikan dengan tahun 2019, dengan tujuan untuk selalu mengingat sinergitas TNI-Polri dan masyarakat yang tidak akan goyah dengan berbagai ancaman yang datang dari luar.

Danramil Rungkut, Mayor Chb Suprianto menyampaikan, kegiatan ini dilakukan demi meningkatkan sinergitas TNI-Polri dan masyarakat agar selalu berdampingan.

“Kami akan selalu bersinergi bersama Polri dan masyarakat untuk selalu memberikan yang terbaik untuk sesame. Sehingga, makna Ramadan bukan hanya untuk kita umat muslim saja, namun, untuk seluruh masyarakat agar saling memberi dan menerima makna dari bulan yang penuh berkah ini,” paparnya.

Di tempat yang sama, Kapolsek Rungkut, Kompol I Gede Suartika SH MH mengatakan, ditengah kesibukannya, ia menyempatkan bergabung dengan TNI dan masyarakat untuk bersama-sama membagikan takjil.

“Kami juga ikut membagikan takjil sehingga kedepannya kerukunan umat beragama terus terjaga. Kegiatan ini dilakukan untuk berbagi kasih dan silaturahmi dengan masyarakat dengan bertujuan membantu masyarakat yang masih dalam perjalanan untuk sekedar berbuka puasa,” ungkap Kapolsek Rungkut.

Kegiatan bagi takjil berlangsung tertib dengan bantuan petugas lantas dari Polsek Rungkut yang dipimpin langsung Kanit Lantas, AKP Hadi, beserta anggota lainnya. Sehingga, dengan jumlah 2019 ‘ludes’ terbagikan sesuai rencana di tiga titik yang telah ditentukan hingga pukul 17.00 wib.

Hadir dalam kegiatan, Kepala Staff Kodim Surabaya Timur, Mayor Sumarji, Danramil Rungkut, Mayor Chb Suprianto, Kapolsek Rungkut, Kompol I Gede Suartika, Kasatgas Kelurahan Medokan Ayu, Kelurahan Kedung Baruk, Banser NU dan masyarakat lainnya. (nzm)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry