(DUTA.CO/Henoch Kurniawan)

SURABAYA | duta.co – Peringatan Hari Bhakti Adhiaksa (HBA) 9 Juli 2019 berdampak pada persidangan di Pengadilan Negeri Surabaya. Ratusan agenda sidang pidana tertunda, Selasa (9/7/2019).

Humas Pengadilan Negeri Surabaya, Sigit Sutriono SH MH mengatakan, Kejari Tanjung Perak dan Kejaksaan Negeri Surabaya telah menginformasikan kepada pihak Pengadilan Negeri Surabaya jika ada kegiatan HBA.

“Pihak kejaksaan sudah ijin ada kegiatan, tidak bisa sidang hari ini,” ujar Sigit Sutriono.

Ia menambahkan, jika ratusan sidang tertunda berketepatan dengan HBA yang digelar di Kejaksaan Tinggi Jatim pada Selasa 9 Juli 2019.

“Jadwalnya ada ratusan perkara sidang yang tertunda, baik itu pidana umum dan pidana khusus mungkin berketepatan dengan HBA,” ujarnya

Selain itu, Kejaksaan mempunyai kewenangan untuk mendatangkan terdakwa serta saksi-saksi  kepersidangan. Sehingga pada Selasa 9 Juli 2019 pihak kejaksaan telah menginformasikan kepada pihak Pengadilan jika ada kegiatan.

Terkait berapa lama penundaan sidang pidana, pihaknya mengklaim jika penundaan hanya untuk Selasa 9 Juli 2019.

“Penundaan (sidang pidana) untuk hari ini aja,” tukasnya. (eno)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry