PASURUAN | duta.co – Dalam rangka Operasi Pekat Semeru 2017 dan untuk menjaga kondusifitas di wilayah hukum Polres Pasuruam pada bulan Ramadhan ini, anggota Polsek Jajaran Polres Pasuruan berhasil mengamankan ratusan botol minuman keras (miras) di wilayah hukum Polres Pasuruan. Di antaranya dari Polsek Purwosari, Nongkojajar, Winongan, Tosari dan Puspo.

Di Polsek Purwosari diamankan miras jenis Mc Donal 12 botol, Vodka Topi Miring 2 botol, Arak botol besar 8 botol, Arak botol sedang 2 botol. Barang bukti tersebut diperoleh dari warga berinisial HM dari tempat jualannya di Dusun Baos, Desa Pager, Kecamatan Purwosari.

Polsek Nongkojajar juga mengamankan arak jawa 40 botol, 19 botol miras besar, 5 botol New Port dan 1 botol miras Topi Miring.

Polsek Winongan ikut mengamankan barang bukti 12 botol miras besar di Desa Banyubiru, Kecamatan Winongan. Juga ikut diamankan seorang warga berinisial SF. Kini tersangka dan barang bukti masih di Mapolsek.

Sedangkan Polsek Tosari mendapatkan hasil barang bukti miras arak jawa 4 botol dan 19 botol merek Vodka. Hingga saat ini diamankan di Polsek Tosari.

Sementara di Polsek Puspo menyita miras Mc Donal 4 botol dan jenis arak besar 12 botol di Dusun Krajan, Desa Puspo, beserta penjualnya berinisial SK ikut diamankan.

“Seluruh barang bukti miras tersebut akan dimusnahkan menjelang Idul Fitri. Dalam operasi ini diharapkan agar penyakit masyarakat bisa berkurang dan tidak ada, “ujar Kasubbag Humas Polres Pasuruan, AKP Suprihatin, Selasa (30/5) siang. (dul)

—————–

Keterangan Foto : Ratusan botol miras yang berhasil diamankan Polsek jajaran. (duta.co: abdul)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry