MELAWAN : Sengitnya pertandingan Persik Kediri melawan Celebest FC di Stadion Brawijaya (duta.co/Nanang Priyo)

KEDIRI | duta.co -Sempat tegang di babak pertama, karena diakui lambat panas, sementara ribuan Persikmania yang memenuhi Stadion Brawijaya tak kuasa menahan ketegangan. Hingga akhirnya pertandingan Persik Kediri melawan Celebest FC, diakhiri gol berkelas sang kapten, Eka Sama Adi dari bola mati mampu menjebol gawang dijaga Candra Yudha.

Seketika stadion bagai bergetar, setelah wasit nendi Rohaendi dari Kota Bandung meniup peluit tanda pertandingan usai dengan skor 3 – 2 untuk Persik Kediri. Coach Alfian pun berlari ke tengah lapangan kemudian bersujud syukur. Pun demikian Manager Persik, Benny Kurniawan tak kuasa menahan tangis rasa haru atas kemenangan ini.

“Alhamdulillah, Persik lolos Liga II dan kemenangan ini melalui pertandingan cukup melelahkan karena Celebest menyerang sejak menit awal. Kemenangan ini kami persembahkan untuk Persikmania dimanapun berada. Mereka memberikan dukungan yang luar biasa,” terang Benny Kurniawan.

Sempat kedodoran diawal, diakui Asisten Pelatih Johan Prasetyo karena sejumlah anak asuhnya termasuk wings kanan Rudy Foler harus tertatih – tatih selama pertandingan berlangsung.

“Memang ada sejumlah pemain kami paksakan main, karena kami tahu tim lawan jelas akan memberikan perlawanan total,” terangnya.

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar yang hadir di tengah pertandingan juga tak mampu menyembunyikan kebahagiaan ini. Usai pertandingan, Mas Abu sapaan akrabnya kemudian masuk kamar ganti pemain untuk mengucapkan selamat dan meninggalkan lapangan, setelah semua pemain kembali ke mess Persik. (nng)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry