Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jatim Sunarta. (DUTA.CO/Henoch Kurniawan)

SURABAYA | duta.co – Berbagai kegiatan dilaksanakan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur-Kejati Jatim, dalam rangkaian peringatan Hari Bhakti Adyaksa (HBA) ke 58 tahun 2018 ini. Berbagai acara seperti Pekan Olah Raga, serta Bhakti Sosial untuk masyarakat.

Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur-Kajati Jatim, Sunarta menjelaskan, meskipun HBA sendiri diperingati tepat pada 22 Juli, namun rangkaian kegiatan sudah dilakukan untuk menyemarakkannya. Seperti Olah Raga bersama, serta bakti sosial (baksos).

“Rangkaiannya banyak, mulai dari Bhakti Sosial, tadi Olah Raga dan selanjutnyalah nanti. Seperti Bhakti Sosial kunjungan ke panti asuhan, ada khitanan massal, ada nikah massal juga,” katanya Jumat (13/7/2018).

Pembukaan Pekan Olah Raga (POR) di lapangan Kejati Jatim, digelar turnamen futsal yang diikuti oleh seluruh Kejaksaan Negeri dari 38 Kabupaten Kota. Selain futsal, cabang olah raga lain yang turut dipertandingkan adalah Bola Volly putra dan putri, Tenis Meja, dan Tenis Lapngan.

“Yang intinya, kita bukan masalah olah raganya, karena kita bukan olahragawan murni ya. Yang penting kita membangkitkan dan membangun kebersamaan, dengan kayak gini pada ketemu,” tambahnya. (eno)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry