Kondisi Dusun Bknti Panno, Desa Paddinging, Kecamatan Sanrobone, Sulawesi Selatan menjadi lokasi penyaluran hewan kurban LMI. DUTA/ist

SULSEL | duta.co  – Dusun Bonto Panno, Desa Paddinging, Kecamatan Sanrobone, menjadi lokasi penyaluran hewan kurban yang dipilih oleh LMI pada tahun ini.

Lokasi yang terletak di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan ini berada di dataran yang dikelilingi sawah dan kebun. Dengan kondisi alam demikian, masyarakat lokal umumnya bekerja sebagai petani dan buruh, mengambil keuntungan dari potensi pertanian yang bisa dikembangkan di daerah tersebut.

Kemiskinan di dusun tersebut terjai bukan tanpa alasan, melainkan karena terbatsnya akses ke berbagai macam fasilitas. Mulai dari terbatasnya akses ke sumber daya seperti air bersih, listrik dan ifrastruktur jalan sehingga menghambat warga dalam memeenuhi kebutuhan dasar.

Terbatasnya akses ke pendidikan yang berkualitas juga menjadi faktor susahnya dusun tersebut berkembang. Selain itu, keterbatasan ragam lapangan pekerjaan membuat peluang warga untuk menaikkan taraf hidup sangat sulit, emngingat mayoritas warganya bekerja sebagai petani lantaran kondisi alam sekitar yang dikelilingi sawah dan kebun.

Manajer LMI Sulsel, Swardi S.Pd.I., M.Pd., menjelaskan pemilihan lokasi tersebut karena daerahnya yang masih tergolong miskin. Selain itu, penyembelihan hewan kurban dari LMI di lokasi tersebut akan menjadi yang pertama kalinya diadakan.

“LMI berharap, semoga penyaluran hewan kurban di lokasi tersebut dapat berdampak lebih luas bagi para penerima manfaatnya dan mejadi langkah awal kerja sama LMI dengan masyarakat sekitar sehingga program penyaluran hewan kurban ini dapat berkelanjutan di tahun selanjutnya,” ujarnya.

Dengan pemilihan lokasi penyaluran kurban di Dusun Bonto Panno, LMI berharap bisa membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal, khususnya para petani dan buruh yang menjadi tulang punggung ekonomi di daerah tersebut. Program ini juga diharapkan dapat mengangkat sisi kemanusiaan dan memperluas dampak positif bagi penerima manfaat. ril

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry