PENCAK DOR: Suasana pertunjukan pencak dor di Lapangan Desa Sidomulyo Kecamatan Semen (duta.co/Nanang Priyo)

KEDIRI| duta.co -Pagelaran Seni Budaya Pencak Dor digelar di Lapangan Desa Sidomulyo, Sabtu (16/5) dimulai pukul 19.30 wib, dihadiri ribuan penonton dan ratusan pendekar dari sejumlah padepokan bela diri di eks – Karesidenan Kediri dan sejumlah kota di Jawa Timur.

Didukung Pemerintah Desa Sidomulyo beserta karang taruna, pagelaran budaya bela diri khas Pagar Nusa NU, diramaikan puluhan pendekar. Sejumlah perguruan bela diri turut berpartisipasi dalam acara ini.

Sempat disuguhi hujan deras menjelang acara berlangsung berubah menjadi cerah. Dijelaskan Agus Muhtadi, mewakili penyelenggara pencak dor, bahwa kegiatan ini untuk melestarikan budaya di lingkungan umat Islam khususnya Nahdlatul Ulama.

“Acara ini untuk nguri – nguri budaya, sebagai ajang silahturahmi para pendekar dan menguji kemampuan dalam bela diri,” jelas Gus Muhtadi, sapaan akrabnya. Sesuai jadwal, acara dimulai pukul 19.00 wib dan akan berakhir pukul 24.00wib. (nng)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry