Presiden PKS Ahmad Syaikhu dalam sambutan di kegiatan Gerakan Nasional Donor Darah dan Plasma Konvalesen PKS, Senin (15/03/2021). (Mahmud/PKSFoto)

SURABAYA | duta.co – Menarik! Di saat sepi aksi partai politik, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melaksanakan Gerakan Donor Darah dan Plasma Konvalesen Nasional sebagai salah satu rangkaian dari Rakernas PKS dan upaya penaganangan pandemi Covid-19, Senin (15/03/2021).

Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyampaikan kegiatan ini harus dijadikan sebagai suatu gerakan, terlebih oleh sebuah partai politik.

“Karena partai politik juga memiliki wajah kemanusiaan, tidak semata-mata bertarung dalam memenangkan kekuasaan. Ini sangat penting di tengah wabah Covid-19 yang masih berlangsung dan belum dapat diprediksi kapan akan berakhir,” tegasnya.

Menurut Syaikhu, PKS sangat merasakan kebutuhan darurat akan plasma konvalesen sehingga meluncurkan Gerakan Nasional Donor Darah dan Plasma Konvalesen ini.

“PKS sebagai partai yang peduli terhadap rakyat sangat merasakan kebutuhan ini, sehingga kita meluncurkan dan mengkonsolidasikan gerakan nasional Donor Darah Plasma Konvalesen bagi penyitas Covid-19 yang memenuhi kriteria pendonor plasma,” ungkap Syaikhu.

Syaikhu berharap gerakan tersebut dapat menjadi titik awal merekatkan kembali masyarakat untuk saling berempati di tengah pandemi.

“Kohesivitas di masyarakat tergerus. Kita mendengar kabar orang yang terkena Covid-19 terasingkan. Mereka dianggap pembawa aib. Tentu saja kita tak ingin itu terus terjadi. Melalui gerakan ini kita berharap akan menjadi starting point untuk merekatkan kembali masyarakat. Juga membuat gelombang empati kepada mereka yang positif terus membesar,” terang Syaikhu.

Ahmad Syaikhu pun mengeluarkan instruksi Presiden PKS Nomor 3 Tahun 2021 sebagai upaya penanganan wabah Covid-19. Pertama, agar seluruh struktur dan anggota dapat turut serta menyukseskan Gerakan Donor Darah Nasional termasuk donor plasma konvalesen bagi penyitas Covid-19.

“Ini akan dikoordinasikan di semua jenjang selama masa penyelenggaraan Rapat Kerja Nasional tanggal 15-18 Maret 2021. Mari tingkatkan kepedulian, pelayanan, dan pembelaan kepada rakyat,” tuturnya dalam sambutan di acara pembukaan Gerakan Donor Darah Plasma Konvalesen PKS, Senin (15/03/2021).

Kedua, jelas Syaikhu, dirinya tidak bosan mengingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan 5M (mengenakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas). “Hal ini dilakukan demi menanggulangi wabah Covid-19 di mana pun dan kapan pun aktivitas dilakukan, baik secara individual maupun kolektif,” ucap Syaikhu.

Ketiga, ia berpesan agar kader terus aktif berpatisipasi dalam mendorong berakhirnya pandemi Covid-19. “Terutama kepada anggota partai yang memiliki amanah sebagai pejabat publik yang dapat mengarahkan kebijakan pemerintah untuk melaksanakan kebijakan yang lebih baik untuk mengakhiri pandemi,” pungkasnya. (net)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry