SCOOTER : Pembukaan KSF ke - 3 di Lapangan GOR Jayabaya Kota Kediri (duta.co/Nanang Priyo)

KEDIRI| duta.co -Ada yang berbeda dalam gelaran Kediri Scooter Festival (KSF) Nusantara Jilid 3 pada tahun ini. Acara bagi komunitas pecinta vespa, diawali dengan pengajian akbar bertempat di Lapangan GOR Jayabaya Kota Kediri, Jumat (3/8).

Mengambil tema Ngaji Bareng Scooterist Nusantara, acara diawali doa KH. MD. Thoha Yahya akrab disapa Gus Lik. Hadir dalam acara ini, Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar, Ketua PCNU, KH. Abu Bakar Abdul Jalil, Kabid Humas PT. Gudang Garam .Tbk, Iwhan Tricahyono, perwakilan Forkopimda Kota Kediri serta ratusan scooterist dan jamaah warga Kota Kediri.

Dalam kata sambutannya, Ketua Umum Panitia , Dwijo Maksum menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan semua pihak.

“Tidak ada kata terindah yang terucap, kecuali terima kasih atas kehadiran dan dukungan semua pihak atas terselenggaranya acara ini,” jelas Dwijo.

Atas digelarnya acara ini, Wali Kota Kediri menyampaikan rasa syukur atas dukungan kawan – kawan scooter telah hadir dan memeriahkan Hari Jadi Kota Kediri ke – 1139.

“Menjadikan kami bangga, pecinta scooter hadir dari sejumlah kota di nusantara serta ada beberapa dari luar negeri,” ungkap Mas Abu, sapaan akrab Wali Kota Kediri.

Puncak acara, diisi pengajian oleh Ketua PCNU Kota Kediri akrab disapa Gus Ab menyampaikan terkait hikmah silahtirahim dan kerja bersama seperti tema HUT Kota Kediri pada tahun ini.

“Mari kita selalu bersyukur dan menjaga tali silahturahim demi menjaga kebersamaan. Acara seperti ini bagian dari kerja bersama demi memeriahkan HUT Kota Kediri,” ungkap Gus Ab.

Rangkaian acara telah disusun dan dijadwalkan akan berakhir hingga Minggu malam. Acara ini dipersembahkan Pemerintah Kota Kediri didukung penuh PT. Gudang Garam .Tbk Kediri. (nng)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry