Hujan deras disertai angin kencang di wilayah Plosoklaten, merobohkan pohon besar hingga menimpa beberapa unit mobil yang terparkir di halaman SMKN 1 Plosoklaten (FT/Budi Arya)

KEDIRI | duta.co – Hujan disettai angin kencang yang terjadi di wilayah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, sejak kemarin sampai saat ini, menambah daftar panjang kerusakan rumah yang jumlahnya mencapai belasan. BPBD Kabupaten Kediri, masih terus melakukan inventarisir sampai, Senin (14/10/2024)

Terbaru, pohon besar di halaman SMKN Plosoklaten juga roboh dan menimpa beberapa unit mobil. Hal ini, lantaran hujan disertai angin kencang masih terus mendominasi wilayah Kabupaten Kediri.

Data yang diihimpun menyebutkan, kerusakan di wilayah Kecamatan Papar, meliputi, Desa Minggiran, terdampak 3 rumah rusak ringan, Desa Kwaron, 1 rumah rusak berat, 1 rumah rusak sedang dan 3 rumah rusak ringan.

Selanjutnya, Desa Nanggungan, 11 rumah rusak ringan dan 1 Sekolah Dasar serta SMPN 2 Papar, rusak sedang. Kemudian, wilayah Kecamatan Pagu, tepatnya di Desa Bangsongan, 14 rumah rusak ringan

Kepala BPBD Kabupaten Kediri, Stefanus Djoko Sukrisno, mengatakan, pihaknya hingga saat ini masih terus melakukan assesment dan inventarisir.

“Data yang kami himpun ada belasan rumah rusak sedang dan rimgan, utamanya ri wilayah Papar, Pagu dan terbaru di wilayah Plosoklaten, pohon besar menimpa sejumlah mobil,” kata Djoko, saat dihubungi, Senin sore (14/10).

Saat ditanya perihal jjumlah kerugian, Djoko belum bisa menjabarkan secara detail dan terperinci serta masih dilakukan upaya pendataan

“Pastinya, pemicu rumah roboh akibat tertimpa pohon lantaran hujan sedang disertai angin kencang,” urainya.

Joko mengutarakan, dalam rangkaian kejadian tersebut, tidak terdapat korban jiwa melainkan hanya kerusakan fisik rumah dan mobil Untuk itu, pihaknya juga melakukan koordinasi dengan Dinas Perkim dan Dinas PUPR.

“Untuk warga yang kurang mampu akan diupayakan rehab melalui Dinas Perkim. Sedangkan, untuk warga mampu akan dilakukan koordonasi dengan Pemerintah Desa setempat melalui dana tanggap bencana,” tutupnya. (bud)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry