Yanis Kartini -Dekan Fakultas Keperawatan dan Kebidanan (FKK)

KEBERSIHAN adalah sebagian dari iman. Kebersihan juga pangkal kesehatan. Untuk itulah kita harus senantiasa menjaga kebersihan, bukan hanya kebersihan lingkungan, tetapi juga kebersihan diri sendiri. Bagaimana menjaga kebersihan diri, salah satunya dengan mandi.

Setiap orang memiliki alasan beragam ketika melakukan aktivitas mandi. Entah hanya untuk membersihkan diri, melepas penat, menghilangkan keringat dan kotoran, hingga untuk meningkatkan semangat.

Yang pasti adalah, tanpa disadari, mandi dapat membuat tubuh menjadi lebih segar dan membuat kita menjadi lebih bersemangat, untuk menjalankan aktivitas di sepanjang hari.

Namun sayangnya, di antara waktu mandi yang biasa kita lakukan, mandi di pagi hari adalah aktivitas yang terkadang sering kita abaikan. Padahal, mandi pagi itu adalah waktu yang disarankan karena konon air memiliki kandungan ozon yang tinggi.

Ada banyak alasan mengapa di pagi hari, mandinya selalu terburu-buru. Mungkin karena alasan segera beraktivitas atau memang karena tidak suka terkena air dingin di pagi hari.

Padahal, mandi bukanlah sekadar aktivitas biasa karena faktanya, mandi di pagi hari memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Manfaat mandi bagi Kesehatan

  1. Meningkatkan Energi

Studi yang dipublikasikan dalam jurnal PLOS One menyebutkan bahwa dorongan energi yang didapat saat mandi pagi “serupa” dengan energi yang didapat setelah mengonsumsi kafein.

Ini karena saat air dingin menyentuh kulit, tubuh akan meresponsnya dengan “bernafas” karena adanya asupan oksigen di dalam kulit.

Alhasil, darah akan terpompa cepat ke seluruh tubuh dan detak jantung meningkat, sehingga membuat tubuh lebih berenergi sepanjang hari.

  1. Memperbaiki Suasana Hati

Mandi pagi tidak hanya dapat membersihkan tubuh, melainkan juga pikiran. Studi yang dilakukan oleh Virginia Commonwealth University School of Medicine menemukan bahwa mandi pagi dapat menstimulasi titik biru otak yang merupakan sumber noradrenalin.

Zat kimia organik dalam otak yang berfungsi untuk mengurangi tingkat stres dan depresi. Studi lain juga menyebutkan bahwa saat kulit kontak dengan air dingin saat mandi pagi, secara otomatis hormon endorfin akan diproduksi. Adanya hormon tersebut dapat mengurangi rasa sakit, memicu perasaan senang, tenang, dan bahagia.

  1. Meningkatkan produktivitas

Mandi di pagi hari dengan air dingin ternyata dapat meningkatkan suasana hati untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

Menurut survei yang dilakukan oleh Herbal Essences, dari seribu wanita yang disurvei, lebih dari 90 persen mengatakan bahwa mandi di pagi hari dapat membuat mereka lebih positif dalam menjalani hari-hari, sehingga akan lebih produktif.

  1. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Air dingin dapat memperbaiki sirkulasi dengan mendorong darah mengelilingi organ tubuh. Ini karena saat air dingin yang menghantam tubuh dapat memacu kinerja arteri dalam memompa darah.

Sehingga meningkatkan kesehatan jantung secara keseluruhan. Kondisi ini juga dapat memicu penurunan tekanan darah dan memperbaiki sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, mandi dengan air dingin juga dapat memperbanyak produksi sel darah putih dalam tubuh yang berperan dalam melawan berbagai virus dan bibit penyakit. Alhasil, saat produksi sel darah putih meningkat, daya tahan tubuh akan semakin kuat.

  1. Memperbaiki Kondisi Kulit dan Rambut

Jika kamu sering mengalami kulit kusam dan rambut rontok, kamu bisa coba untuk mandi pagi dengan air dingin.

Ini karena mandi pagi dengan air dingin dapat melembabkan dan mengencangkan pori-pori, sehingga bisa mencegah kotoran masuk yang mengakibatkan tersumbatnya pori-pori kulit.

Selain itu, menurut pakar dermatologi, Jessika Krant, mandi pagi dengan air dingin dapat mengencangkan kulit karena memperlancar aliran darah, serta membuat rambut jadi lebih sehat dan bersinar.

  1. Mengurangi Rasa Nyeri

Selelah melakukan latihan fisik, kita bisa mandi pagi dengan air dingin untuk membantu menyembuhkan bagian tubuh yang sakit.

Mandi air dingin biasanya dilakukan oleh beberapa atlet untuk mencegah nyeri otot setelah latihan. Ini dibuktikan dalam studi bahwa mandi air dingin dapat secara efektif mengurangi nyeri otot satu sampai empat hari setelah latihan.

Namun sebelum memutuskan untuk mandi, sebaiknya memberikan jeda sekitar 20-30 menit setelah latihan sampai keringat kering dan suhu tubuh kembali normal.

  1. Meringankan batuk

Pada saat kita sakit batuk atau flu, kita bisa mandi dengan menggunakan air hangat. Uap air panas akan membantu menyingkirkan dahak dan lendir dalam hitungan menit. Mandi air hangat juga dikenal dapat meringkankan nyeri tubuh yang terkait dengan dingin.

Karena banyaknya manfaat mandi pagi, ada baiknya kita  bisa melawan rasa “mager” untuk mandi pagi. Kita bebas memilih untuk mandi pagi dengan air hangat atau air dingin, karena keduanya sama-sama berkhasiat bagi kesehatan.

Namun, jika kita ingin merasakan manfaat mandi pagi dengan air dingin, suhu air dingin yang ideal berkisal 21 derajat Celsius, dan tidak dianjurkan menggunakan mandi dengan air es atau air yang suhunya lebih rendah dari anjuran para ahli tersebut.

Hal Yang perlu kita perhatikan sebelum mandi :

  1. Cuci tangan lebih dahulu dengan sabun: Mencuci tangan dengan sabun sebelum kita membasuh tubuh/menyirapkan air ke bagian tubuh lain, berfungsi untuk membersihkan kotoran yang melekat pada tangan kita, agar saat kita menggosok bagian tubuh yang lain tangan kita tidak memindahkan kotoran/penyakit.
  2. Basuh kaki lebih dahulu, sebelum kita kita mengguyurkan air keseluruh tubuh ini berfungsi untuk proses adaptasi tubuh, terutama jika kita mandi menggunakan air dingin. Hal ini berguna agar tubuh tidak “kaget” karena mengalami vaso kontriksi pembuluh darah yang terlalu cepat yang dapat menyebabkan gangguan terhadap kesehatan,misalnya terjadinya Stroke saat mandi.
  3. Wudlu lebih dahulu. Bagi ummat Muslim misalnya akan mandi besar (mandi dan keramas), sebelumnya sebaiknya setelah kita melaksanakan cuci tangan dan membasuh kaki, lakukan wudlu lebih dahulu sebelum mandi besar. Hal ini selain kita menjalankan sunnah nabi, mendapatkan pahala, juga berguna untuk proses adaptasi tubuh.

Melaksanakan mandi pagi setelah kita bangun tidur, selain bermanfaat untuk kesehatan juga menunjukkan perilaku beretika atau berakhlak yang baik. Bagi kita umat beragama mandi pagi sebelum melakukan ibadah adalah sangat baik.

Karena ketika menghadap Tuhan, badan dan jiwa kita dalam keadaan bersih. Bagi ummat Muslim, walaupun syarat sebelum sholat itu adalah berwudlu, namun akan lebih baik lagi, jika sebelumnya kita mandi lebih dahulu.

Hal ini bisa kita diskripsikan jika kita akan beraktifitas/ bekerja dan bertemu dengan sesama manusia, misalnya guru atau dosen atau Bos, kita akan mandi lebih dahulu dan berpakain bersih dan rapi.

Namun mengapa ketika akan menghadap Tuhan Allah SWT yang Maha Rahman dan Rahim kita juga tidak melakukannya? Jadi Marilah kita biasakan untuk mandi pagi agar sehat jiwa dan raga kita serta berbudi pekerti yang luhur/berakhlaqul karimah. *

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry