Yusuf Hidayat, Alumni PP Tebuireng, Jombang.

SURABAYA | duta.co – Dinamika politik di Jawa Timur, khususnya menjelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024, terasa kian hangat. Tidak ada hujan, tidak ada angin, tiba-tiba Ketua Forum Komunikasi Masyarakat Sipil, Sutikno melaporkan Khofifah Indar Parawansa ke KPK atas dugaan kerugian proyek verifikasi dan validasi orang miskin di Kementerian Sosial (Kemensos) RI.

Padahal, semua mafhum, Khofifah menjadi Gubernur Jatim sudah lima tahun alias satu periode. “Biasa, ini kan menjelang Pilgub. Ada saja yang ingin menggoyang Jawa Tumur. Ada yang sumuk, butuh angin, lalu mencari celah dalam Pilkada. Cari kesempatan dengan ungkit sana, ungkit sini. Jangan kaget, dunia politik, memang penuh intrik,” demikian Yusuf Hidayat alias Gus Yusuf alumni PP Tebuireng, Jombang kepada duta.co, Kamis (6/6/24).

Menurut Gus Yusuf, dalam Pilgub kemarin (2019) isu tersebut sudah muncul. Jadi, bukan barang baru. Dan, tidak akan mempan menggoyang warga Jawa Timur untuk memilih Bu Khofifah. “Sekarang muncul lagi. Ini upaya membuat gaduh Jawa Timur. Dibuatlah black campaign (kampanye hitam) menyerang Bu Khofifah,” tegasnya.

Masih menurut Gus Yusuf, bahwa, tingkat kepuasan warga Jawa Timur atas kempimpinan Khofifah-Emil pada periode pertama, sangat luar biasa. Prestasi Jawa Timur di kancah nasional juga luar biasa. “Sulit mengimbangi Bu Khofifah. Mungkin ini yang membuat rival politiknya ‘sumuk’. Lalu butuh black campaign,” tambahnya.

Bicara soal kepemimpinan Jawa Timur, lanjut Gus Yusuf, duet Khofifah-Emil ini menjadi harapan besar rakyat Jatim. Keduanya diharapkan memimpin untuk periode ke-2. “Ini sangat dibutuhkan guna memperkuat pondasi pembangunan yang sudah beliau tancapkan di periode pertama. Jadi, periode kedua ini sebuah keharusan,” tegasnya.

Soal laporan Sutikno, Khofifah sendiri tidak tertarik untuk merespon. “Ya kita lihat saja posisinya. Saya juga baru dengar ini,” katanya saat di Kantor DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta, Selasa, 4 Mei 2024. (mky)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry