JOMBANG | duta.co – Penangkapan terduga teroris, menyebar ke berbagai daerah. Kamis (17/5/2018), NK (24), warga Dusun Plemahan, Desa Banyuarang, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang, Jatim, terduga teroris ditangkap Densus 88.

NK yang berprofesi sebagai penjual pisang keliling itu, ditangkap di rumah orang tuanya. “Tadi sekitar pukul 14.00 WIB, NK ditangkap Densus 88 di rumah orangtuanya,” ujar warga Banyuarang yang keberatan namanya di sebutkan.

Begitu ditangkap, lanjutnya, NK langsung dibawa menggunakan mobil petugas. Sementara petugas lain bersenjata lengkap melakukan penggeledahan dalam rumah BJ yang tak lain adalah orang tua NK.

Hingga petang ini, petugas bersenjata lengkap masih bersiaga di sekitar rumah BJ. Sementara NK, belum diperoleh keterangan dibawa kemana. Penangkapan NK terduga teroris ini, membuat warga Banyuarang, gempar.

Waka Polres Jombang, Kompol Edit membenarkan adanya penangkapan terhdap seorang warga Banyuarang tersebut. “Kita hanya melakukan pengamanan saja. Terkait kasus yang mana, kita belum tahu, “ ujar Kompol Edit, kepada awak media. (rul)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry