TRENGGALEK | duta.co — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Trenggalek, mengapresiasi peluncuran NUsantara Mart di Kecamatan Pule, Kabupaten Trenggalek. Pasca resmi dilaunching pada Minggu (15/4/2018) kemarin, NUsantara Mart diharapkan bisa menjadi salah satu penyedia kebutuhan sehari-hari yang dicetuskan oleh segenap Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Trenggalek.

Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek, Samsul Anam yang hadir dalam acara tersebut memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kinerja PCNU Trenggalek. Ia menilai, PCNU berhasil menciptakan kemandirian organisasi, sehingga bisa membangun toko ritel.

“Hal semacam ini patut diapresiasi. Melalui peluncuran NUsantara Mart ini, PCNU Trenggalek bisa melaksanakan tugas nasional yang tidak mudah. Seperti pendirian toko ritel NUsantara Mart ini adalah sebagai bukti kemandirian organisasi. Dan yang tidak kalah penting adalah NU tidak pernah membebani pemerintah daerah, pengusaha, maupun Parpol. Bahkan, saya kira NU harus bisa memberikan dampak positif bagi pemerintah daerah,” ungkapnya, Senin (16/4/2018).

Samsul mengungkapkan, pendirian NUsantara Mart merupakan langkah positif yang mampu memajukan perekonomian masyarakat yang berbasiskan ritel. Pihaknya juga menekankan supaya NU bisa lebih mandiri dan tidak bergantung kepada siapa pun.

“Sekali lagi saya berharap agar NUsantara Mart bisa menyediakan semua kebutuhan konsumen secara mudah, murah dan barokah,” tegasnya.

Masih terang Samsul, meski murah, semua kebutuhan yang ada harus memenuhi standar perdagangan toko, bukan berarti murah yang tidak mengindahkan sisi kualitas dan kuantitas produk.

Orang nomor 1 di jajaran Wakil Rakyat Kabupaten Trenggalek ini juga meminta agar selalu memperhatikan masa kadaluwarsa produk yang dijual. Dan harus mengedepankan ketelitian dan kualitas produk yang dilakukan pemeriksaan secara berkala.

Untuk pertama kali, peluncuran NUsantara Mart yang ada di Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek ini ditandai dengan pemotongan pita pada pintu masuk toko oleh Yusuful Hamdani atau yang akrab disapa Gus Yusuf selaku Pimpinan NUsantara Mart.

Dengan slogan Belanja Murah, Mudah dan Barokah, diharapkan NUsantara Mart mampu menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat di sekitarnya untuk mendapatkan kebutuhan pokok keluarga. (mil /ham) 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry