Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi (duta.co/dok)

PROBOLINGGO | duta.co – Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi melakukan monitoring sekaligus evaluasi pemberlakuan PPKM Darurat di wilayah hukum Polres Probolinggo. Senin, (5/7/2021) dirinya pergi menuju 2 tempat. Yakni Kecamatan Leces dan Kecamatan Tegalsiwalan.

Saat berada di Kecamatan Leces, dirinya ditemani oleh Kalaksa BPBD Kabupaten Probolinggo, Rachmad Waluyo pergi menuju tempat karantina di SDN Sumberkedawung III dan Posko Check Point Klasterisasi Perum Leces Permai untuk melakukan monitoring.

Menuju ke lokasi kedua, Kapolres beranjak ke tempat selanjutnya di Kecamatan Tegalsiwalan. Bersama dengan jajaran tiga pilar lainnya, Kapolres melakukan monitoring di Posko PPKM tingkat RT Desa Sumber Bulu.

Kapolres mengatakan, tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mementau secara langsung PPKM darurat yang baru saja diberlakukan.

“Kami ingin memastikan apakah PPKM Darurat ini sudah berjalan dengan baik atau tidak, sekaligus kami juga akan melakukan evaluasi terhadap PPKM Darurat ini,” ujarnya.

Sehingga, setelah monitoring dan evaluasi ini sudah dilaksanakan, Polres Probolinggo mampu memantapkan persiapan sarana dan prasarana dalam upaya penanganan maupun pencegahannya. hul

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry