Ketua Bawaslu Lamongan, Miftahul Badar didampingi Kodim 0812 Lamongan saat apel bersama Rabu (19/12). (DUTA.CO/Ardy)

LAMONGAN | duta.co – Komando Distrik Militer (Kodim) 0812 Lamongan jajaran Danramil, Babinsa mengadakan apel bersama dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lamongan bertajuk, Profesionalisme Danramil dan Babinsa untuk Rakyat Menghadapi Pemilu 2019, di Kodim 0812, Rabu (19/12/2018).

Apel bersama tersebut juga dihadiri Pelaksana tugas (Plt) Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (DTPHP) Lamongan Rudjito, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamongan Suprapto. Apel dibuka langsung oleh Dandim 0812 Lamongan Letnan Kolonel Arh Sukma Yudha Wibawa.

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lamongan, Miftahul Badar menyatakan, Tentra Nasional Indonesia (TNI) adalah salah satu mitra strategis penyelenggara Pemilu. Dalam hal ini adalah termasuk Bawaslu sebagai fungsi kepengawasan.

“Kami harapkan bisa melakukan kerjasama yang strategis, khususnya dalam konteks pencegahan potensi pelanggaran di Pemilu yang akan datang, supaya bisa terwujud dan tercapai,” ujarnya Rabu (19/12), di Kodim 0812, Jl Panglima Sudirman Deket Kulon Kabupaten Lamongan.

Sementara itu, Pasiter Kodim 0812 Lamongan, Lettu Inf Atnanto menyampaikan, sesuai petunjuk Komando dalam apel Danramil dan Babinsa tersebar TA 2018, yakni upaya meningkatkan kemampuan Apkowil di tingkat Koramil sebagai ujung tombak pelaksanaan Binter di wilayah.

“Kegiatan ini dilaksanakan dengan memberikan materi ceramah dan diskusi serta simulasi,” tandas Lettu Inf Atnanto.

Dandim 0812, Letnan Kolonel Arh Sukma Yudha Wibawa menambahkan, tujuan apel ini untuk meningkatkan kesiapan satuan dalam pelaksanaan tugas pokok.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Danramil dan Babinsa sebagai Apkowil Kodim 0812 Lamongan dalam melaksanakan tugas-tugas Binter di wilayah,” ucapnya.

Yudha mengatakan, materi pokok yang diusung dalam kegiatan ini antara lain, aplikasi kemanunggalan TNI-Rakyat, peningkatan wawasan Danramil dan Babinsa guna menghadapi Pemilu tahun 2019.

“Meningkatkan kemampuan aplikasi Binter serta peningkatan pemahaman dalam mengaplikasikan ketentuan hukum,” ungkapnya. (ard)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry