SURABAYA I duta.co – In Sha Allah, kalau tidak aral melintang Rabu (18/4/2018) Syekh Afifuddin al-Jailani, cicit Syekh Abdul Qodir al-Jailani akan hadir di Surabaya. Sejumlah kiai dan santri sudah menanti untuk bisa bersilaturrahim dengannya.

Sebelumnya, Selasa (17/4/2018) Syekh Afifuddin menyempatkan hadir di kediaman Cagub Khofifah Indar Parawansa, Jemursari, Surabaya. “Kiai-kiai hadir dalam rangka hormat dan mohon barokah doa. Beliau ini memiiki kepedulian tinggi terhadap Islam ahsunnah waljamaah di Indonesia, khususnya Jawa Timur,” demikian disampaikan H Masnuh kepada duta.co Selasa (17/4/2018).

Masih menurut H Masnuh, esoknya, Rabu (18/4/2018) pimpinan pimpinan muslimat NU se Jawa Timur juga diberikan kesempatan untuk silaturrahim dengan beliau. Selain itu para kiai dan bu nyai juga santri akan tumplek blek mendengarkan taushiyahnya.

“Doa dan taushiayah beliau akan menuntun kita untuk mendapat hidayah Allah swt. Sehingga Jawa Timur memiliki pemimpin yang cerdas dan amanah sebagaimana cagub cawagub Khofifah-Emil,” tegasnya.

Seperti diberitakan Cagub Jawa Timur nomor urut 1, Khofifah Indar Parawansa, berkunjung ke Pondok Pesantren Amanatul Ummah, Pacet, Mojokerto. Dalam kunjungan tersebut, salah satu agenda Khofifah adalah sowan dengan Syekh Afifuddin al-Jailani.

Syekh Afifuddin al-Jailani merupakan cicit dari Syekh Abdul Qodir al-Jailani. Dalam pertemuan tersebut, Khofifah didoakan agar selalu dalam perlindungaan Allah swt.

“Pertolongan paling tinggi adalah pertolongan dari Allah. Kalau Allah sudah menolong, tidak ada yang bisa mengalahkan,” kata Syekh Afifuddin pada Khofifah dalam bahasa Arab di lokasi, Senin (16/4/2018).

Syekh Afifuddin juga mendoakan agar Khofifah senantiasa ditolong oleh orang-orang yang berada di sekitarnya. Tak hanya itu, Khofifah lalu didoakan agar dicintai banyak orang dalam kontestasi Pilgub Jawa Timur 2018.

Terakhir, Khofifah didoakan bila nantinya terpilih sebagai Gubernur Jawa Timur, bisa memimpin dengan baik dan membawa Jawa Timur ke arah yang lebih baik.

“Bila menjadi pemimpin, Ibu semoga bisa taufik dan khidmat di Jawa Timur,” demikian doa Syekh Afifuddin. (mky)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry