Keterangan foto islami.co

SURABAYA | duta.co – Tidak sedikit umat Islam yang menanyakan apa kehebatan atau keutamaan tarawih di malam pertama ramadan. Banyak hadits yang mengupas masalah tersebut.

Sementara Helmi Abu Bakar el-Langkawi, Pemerhati Masalah Agama dan Pendidikan Asal Pidie Jaya memberikan catatan lebih lengkap dengan berbagai sumber. Menurutnya, salah satu ibadah khusus yang tidak ada di bulan lain bulan Ramadan, berupa shalat tarawih. Bahkan shalat tarawih dari malam pertama hingga malam ke-30 mempunyai nilai pahala tersendiri dan berbeda-beda.

Helmi mengutip dari berbagai sumber, khusus soal keutamaan Salat Tarawih di malam pertama bulan Ramadan sebagai berikut:

  1. Keutamaan pertama, Salat tarawih merupakan salah satu keistimewaan bulan Ramadan, tidak ada disunatkan salat tarawih di luar bulan Ramadhan. Beranjak dari itu kita tidak boleh menyiakan kesempatan berharga ini.

Disebutkan dari Ali bin Abi Thalib berkata: “Aku bertanya kepada Nabi Shallallahu‘Alaihi wa Sallam tentang keutamaan (shalat) Tarawih di bulan Ramadhan lalu beliau Shallallahu ‘Alaihi was Sallam bersabda: Dosa-dosa orang yang beriman keluar darinya pada malam pertama seperti hari dilahirkan ibunya.

  1. Keutamaan kedua, Diampuni Dosanya. Diketahui dari hadits riwayat Ahmad, Ibnu Majah. Al Bazzar, Abu Ya’la dan Abu Harairah, barang siapa yang melaksanakan Salat Tarawih pada malam pertama bulan ramadan, dia diibaratkan seperti bayi yang dilahirkan kembali oleh ibunya.

Hal ini berarti orang yang melaksanakan Salat Tarawih di hari pertama akan bersih dari dosa dan kesalahan. “Sesungguhnya Ramadan adalah bulan dimana Allah mewajibkan puasanya, dan sesungguhnya aku menyunnahkan qiyamnya untuk orang-orang Islam. Maka barang siapa berpuasa Ramadan dan qiyam Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka ia (pasti) keluar dari dosa-dosanya sebagaimana pada hari ia dilahirkan oleh ibunya. (HR : Ahmad, Ibnu Majah. Al Bazzar, Abu Ya’la dan Abu Hurairah.)

  1. Keutamaan ketiga, Dimantapkan Hatinya. Salat Tarawih pada malam pertama bulan Ramadan sangat dianjurkan agar kita semakin siap memasuki bulan penuh berkah ini. Tarawih malam pertama merupakan sebagai penanda awal ramadan. Salat tarawih pada malam pertama adalah pertanda bahwa umat muslim pada keesokan harinya akan mulai melaksanakan ibadah puasa ramadan.

Hal ini juga secara tidak langsung merupakan pemberitahuan kepada setiap umat muslim jika ada diantara mereka yang belum mengetahui kapan dimulainya puasa ramadan.

  1. Keutamaan keempat, Doa Dikabulkan. Setelah mendapat kemantapan hati dan ampunan dosa, melaksanakan Salat Trawih mulai dari malam pertama akan membuat doa yang kita minta dikabulkan Allah SWT.

“Sesungguhnya pada malam hari itu benar-benar ada saat yang seorang muslim dapat menepatinya untuk memohon kepada Allah suatu kebaikan dunia dan akhirat, pasti Allah akan memberikannya (mengabulkannya); dan itu setiap malam.” (HR Muslim dan Ahmad).

  1. Keutamaan kelima, Taqarrub Kepada Allah. Seseorang yang memulai ibadah di bulan ramadan dengan melaksanakan Salat Tarawih menandai bahwa kita semakin dekat dengan Allah.

Salat Tarawih sebagaimana salat malam lainnya sanga dianjurkan untuk dilaksanakan selama bulan ramadhan. Hal ini bisa membantu kita semakin dekat dengan Allah SWT sebagaimana dalam hadits berbunyi : “Lazimkan dirimu untuk shalat malam karena hal itu tradisi orang-orang saleh sebelummu, mendekatkan diri kepada Allah, menghapus dosa, menolak penyakit, dan pencegah dari dosa.” (HR Ahmad).

Beranjak dari itu marilah kita raih untaian pahala tarawih malam pertama ini dengan sempurna dan mengharap ridha ilahi. (Helmi Abu Bakar el-Langkawi: liputanaceh.com)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry