LOGO BARU : Bank OCBC NISP telah resmi memperkenalkan ‘OCBC’ sebagai merek dan logo terbaru yang efektif sejak 14 November 2023 di seluruh Indonesia, termasuk di Surabaya. (dok/duta.co)

SURABAYA | duta.co – Bank OCBC NISP telah resmi memperkenalkan ‘OCBC’ sebagai merek dan logo terbaru yang efektif sejak 14 November 2023 di seluruh Indonesia, termasuk di Surabaya. Perubahan nama merek dan logo ini tidak memengaruhi nama legal Bank yaitu PT Bank OCBC NISP Tbk.

Momen ini juga menandai komitmen OCBC Indonesia yang semakin kuat untuk mengajak nasabah di seluruh Indonesia untuk naik level ke tingkat global lewat produk dan layanan yang semakin komprehensif, dengan kapabilitas global dan nilai lokal.

Dengan perubahan merek dan logo ini, nasabah OCBC Indonesia dapat memanfaatkan berbagai kekuatan dan sumber daya dari OCBC Group, yang merupakan salah satu grup perbankan terbesar di Asia Tenggara. Dengan sinergi bersama OCBC Group, disertai dengan pengetahuan dan nilai-nilai lokal Indonesia, OCBC Indonesia dapat menawarkan berbagai pilihan produk dan layanan perbankan maupun non perbankan yang lebih luas untuk seluruh nasabah, dengan akses ke pasar regional dan global.

Jenny Hartanto, National Network Head OCBC Indonesia mengatakan, “Selama lebih dari 82 tahun, OCBC Indonesia terus berinovasi untuk menjawab kebutuhan finansial masyarakat Indonesia lewat produk dan layanan perbankan yang komprehensif. Dengan rekam jejak dan pemahaman yang panjang dalam melayani masyarakat, dipadukan dengan kapabilitas global dari sinergi dengan OCBC Group, kami terus memperkuat komitmen untuk menjadi mitra tepercaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.”

Lebih lanjut, Jenny menambahkan bahwa perubahan merek dan logo ini merupakan bagian dari upaya OCBC Indonesia untuk memberikan layanan dan inovasi yang semakin komprehensif dan berkesinambungan. Dengan begitu, nasabah OCBC Indonesia dapat menikmati beragam kemudahan bertransaksi pada jaringan OCBC Group di berbagai negara, mendukung individu menjadi generasi yang financially fit, dan mendukung perusahaan Indonesia untuk tumbuh secara berkesinambungan dan mendunia.

“Dengan sinergi yang semakin kuat bersama OCBC Grup, OCBC Indonesia memperkuat komitmennya untuk mendukung nasabah mewujudkan aspirasi individu dan bisnis lewat produk dan layanan yang semakin komprehensif,” katanya dalam media gathering OCBC di Surabaya, Rabu 22 November 2023.

Jenny menambahkan penguatan sinergi dan konektivitas dengan OCBC Group ini juga memberikan manfaat lebih banyak bagi nasabah individu maupun bisnis. Adapun berbagai fitur dan benefit yang dapat dirasakan para nasabah di antaranya.

“Berbagai penawaran eksklusif di dalam dan luar negeri untuk transaksi berbagai merchant terkemuka.

Bebas melakukan tarik tunai tanpa biaya di semua jaringan ATM OCBC Group di Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Hongkong. “

Bagi nasabah pemegang Kartu Global Debit, nasabah bisa melakukan tarik tunai dan pembayaran bebas konversi di ATM luar negeri untuk 11 mata uang asing. Sehingga nasabah tidak perlu khawatir ketika bepergian ke sejumlah Negara.

Tidak hanya itu, berbagai program cashback, layanan eksklusif penjemputan di Bandara Singapura dan juga akses ke OCBC Premier Center di Singapura dan Malaysia, untuk nasabah Premier Banking dan Private Bank.  Berbagai kemudahan akses layanan Premier Banking di Singapura, dan juga kemudahan perencanaan pewarisan kekayaan untuk nasabah Private Bank.

Sementara bagi  nasabah bisnis di regional desk, layanan perbankan bagi mereka yang ingin mengembangkan bisnisnya di jaringan OCBC Group. Berbagai kemudahan akses produk dan layanan bisnis, penerbitan bank garansi dan Letter of Credit di negara jaringan OCBC Group.

“Peluang kolaborasi antar pelaku bisnis lintas negara dalam OCBC One Connect Series.

Peluang berpartisipasi di ajang penghargaan bertaraf internasional dari OCBC Group bagi UMKM Indonesia,” jelas Jenny.

OCBC Tetap Fokus UMKM dan Konsumer

GATHERING : OCBC mengenalkan merek dan logo baru kepad amedia dalam media gathering di Kota Surabaya, Rabu 22 November 2023. (dok/duta.co)

Dibalik pergantian logo OCBC Indonesia terakhir kali diperbaharui pada 2008, di mana OCBC Bank kala itu menjadi pemegang saham mayoritas. Sejalan dengan logo baru yang diperbaharui, Bank juga meluncurkan tagline baru: For now, and beyond (Terus Bersama, Melaju Jauh).  Dengan fokus utama tetap segmen UMKM dan Konsumer.

Jenny Hartanto, National Network Head OCBC Indonesia mengatakan dengan brand baru OCBC tidak mengalami perubahan. OCBC memfokuskan diri ke sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) serta konsumer dalam upaya memacu pertumbuhan perseroan. Alasan fokus bisnis perseroan ke UMKM dan konsumer karena telah memiliki pengalaman di sektor tersebut.

“Dua sektor tersebut masih menjadi skala prioritas OCBC bahkan terus diperkuat  karena potensi UMKM di Indonesia sangat besar, “ jelas Jenny.

Salah satunya OCBC konsisten bergelut di UMKM.  Lewat kompetisi Nyala Bisnis, OCBC ajak UMKM naik level. Pasalnya  menyadari pentingnya literasi dan perencanaan yang matang untuk UMKM Indonesia agar dapat bertahan secara berkelanjutan, OCBC bekerja sama dengan Qualita Company, perusahaan yang bergerak di bidang kemasan ramah lingkungan, mengadakan Kompetisi Branding Nyala Bisnis UMKM yang berlangsung dari 17 Agustus hingga 26 September 2023.

Kompetisi yang terbuka untuk semua UMKM di bidang Beauty, F&B, dan fashion yang sudah berjalan minimal 1 tahun dan berdomisili di Jabodetabek itu menyediakan pendampingan berupa workshop dan mentoring dengan materi-materi mengenai usaha ramah lingkungan seperti Business Financial Management, Brand & Packaging Strategy, Marketplace Strategy, dan Social Media Strategy.

Heriwan Gazali, Head of Retail Loan Business Bank OCBC NISP mengungkapkan, dari sisi pengelolaan bisnis, 44% UMKM di Indonesia masih mencampurkan keuangan pribadi dan bisnis mereka (OCBC NISP Business Fitness Index 2023) dan dipublikasikan infobanknews.com.

“Padahal, kedua hal tersebut seharusnya dipisahkan demi memudahkan untuk menjaga kondisi keuangan bisnis yang lebih sehat dan mempermudah bank maupun institusi keuangan lainnya untuk melakukan analisis kelayakan dan kebutuhan modal kerja apabila suatu saat para pelaku UMKM membutuhkan fasilitas kredit untuk pengembangan usahanya,” kata Heriwan melalui keterangan resminya, dikutip Senin, 2 Oktober 2023.

Sementara, Lulu Bong, Founder & CEO Qualita Company percaya bahwa langkah kecil seperti penggunaan kemasan produk yang ramah lingkungan bagi UMKM Indonesia mampu memberikan manfaat yang nyata untuk lingkungan.

Melalui Nyala Bisnis, para pelaku UMKM diajak untuk aktif belajar didampingi trainer berpengalaman untuk mengembangkan bisnis mereka dengan final assignment berupa pembuatan new business plan.

Secara kinerja OCBC cukup bagus. Menurut laporan keuangan, OCBC diklaim sebagai bank swasta terbesar ke-4 di Indonesia berdasarkan aset bank per 31 Agustus 2023. Total aset konsolidasi tercatat Rp247,0 triliun, naik 12% dari tahun sebelumnya pada periode yang sama. Rasio kecukupan modal atau CAR berada di level 23,2%, di atas ketentuan minimum. Hingga 30 September 2023, OCBC NISP mencatatkan pertumbuhan kredit sebesar 10% menjadi Rp144,7 triliun dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Literasi Keuangan Sambil NgeGym di Financial Fitness GYM

SEHAT FINANSIAL : Financial Fitness Gym merupakan kantor cabang OCBC yang berbentuk experience centre, tidak sekadar bertransaksi, juga mengedepankan edukasi dengan konsep ‘financial fitness sama dengan physical fitness. (dok/duta.co)

Di tengah laju inflasi dan ancaman resesi, edukasi terkait kesehatan finansial untuk generasi muda terasa semakin krusial dan diperlukan. OCBC selalu konsisten dalam usahanya untuk terus mendorong inklusi dan literasi keuangan anak muda Indonesia lewat Financial Fitness GYM (FFG), salah satunya di Kota Surabaya. Kantor cabang ini berada di Ciputra World Surabaya Mall Extension Lantai 2.

“Sejak hadir di Surabaya, semangat kami tidak pernah berubah, yaitu memberikan layanan terbaik dan terus berkembang semakin prima untuk semua nasabah. Di Surabaya, kami memiliki Financial Fitness Gym pertama di Indonesia, yang merupakan kantor cabang dengan konsep gym, di mana nasabah bisa melatih otot finansial dengan financial trainer tepercaya, untuk membuat nasabah dan masyarakat semakin financially fit. Dengan unified brand ini, kami siap membantu nasabah untuk naik kelas, mewujudkan aspirasi keuangan mereka baik untuk individu maupun bisnis,” tutup Lao Aily,Region Head OCBC Indonesia.

Dengan adanya FFG, OCBC siap mengajak anak muda lebih sehat finansial, dengan mengajak generasi muda untuk mengasah otot-otot keuangan mereka lewat melakukan Financial Check Up, mengkonsultasikan kondisi finansial mereka serta mendapatkan edukasi dari beragam kelas finansial yang dipandu oleh pakar, agar mereka bisa memilih keputusan finansial yang bijak dan jadi #FinanciallyFit.

Financial Fitness Gym merupakan kantor cabang OCBC yang berbentuk experience centre – dimana masyarakat datang ke kantor cabang tidak sekadar untuk bertransaksi,namun mengedepankan edukasi dengan konsep ‘financial fitness sama dengan physical fitness.’ Artinya, sama seperti kesehatan tubuh, menjaga kesehatan finansial juga tidak bisa instan. Perlu strategi khusus dan yang paling penting, diperlukan komitmen untuk rajin berlatih.

“Kantor cabang inovatif ini didesain secara khusus untuk menjawab kebutuhan generasi muda terhadap sebuah tempat yang menyediakan beragam layanan perbankan namun jauh dari kesan konservatif, sebuah sensasi banking yang sesuai dengan lifestyle mereka. Harapannya dengan kehadiran FFG ini, OCBC bisa terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia terutama untuk inklusi & literasi keuangan di kalangan generasi muda.”

Hasil survey OCBC Financial Fitness Index 2022 menunjukkan bahwa skor finansial generasi muda di Indonesia masih rendah, yaitu 40.06. Terlebih, sebanyak 78% menyatakan mereka tidak sepenuhnya memahami risiko dan manfaat dari produk investasi. Mereka cenderung berinvestasi karena mengikuti tren di masyarakat dan menganggap investasi adalah cara cepat untuk mendapatkan keuntungan yang besar. Padahal, hanya 22% yang benar-benar paham mengenai produk investasi yang mereka miliki.

Untuk itu, sebagai salah satu solusi lebih sehat finansial, OCBC mempersiapkan solusi pendampingan keuangan dengan mempersiapkan kantor cabang yang fit dengan lifestyle masa kini dimana mereka bisa nge-Gym Finansial didampingi oleh para NYALA trainer & NYALA buddy, mengikuti NYALA Financial Fitness Classes, Komunitas meNYALA serta platform edukasi ruangmenyala.com.” imm

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry