TALKSHOW PERFILMAN: Rizky Boncel dan Melati Nur Fajri berbagi tips dalam membuat film yang unik dan menarik. Duta/Humas Unmer

MALANG | duta.co – Dunia perfilman dalam negeri terus berinovasi dengan beragam cerita dan teknologi. Para sineas muda juga saling berlomba untuk menghasilkan karya yang menarik. Untuk memotivasi mahasiswa agar mampu menghasilkan sebuah film yang bagus, pada Kamis (20/4) di ruang PPI Himpunan Mahasiswa Komunikasi (Himakom) FISIP menggelar talkshow bertema “Behind the perfection of a film” dengan narasumber Rizky Boncel, filmmaker sekaligus presenter kondang kota Malang dan Melati Noer Fajri, kreator film dokumenter dan indie.

Selain mahasiswa acara ini juga dihadiri oleh siswa dari berbagai SMK se-Malang Raya. “Siswa SMK yang hadir berasal dari jurusan sinematografi dan multimedia. Kami ingin berbagi ilmu kepada mereka tentang teknik pembuatan film yang praktis namun tetap menarik,” tutur Fuad Abdullah, salah seorang panitia acara.

Sebelum talkshow diputar film komedi yang diperankan oleh Rizky Boncel dan narasumber menjelaskan proses kreatif dibalik pembuatan film tersebut. Melati menegaskan bahwa kunci dalam membuat film adalah niat dan semangat. Terutama saat menentukan tema melalui riset, pemilihan pemain, sinematografi hingga proses editing.

Acara yang dimoderatori oleh Irma Moevita ini banyak mendapatkan respon positif dari peserta. Saat sesi diskusi baik mahasiswa maupun siswa SMK saling bertanya dan memberikan masukan terkait proses kreatif pembuatan film.

“Intinya dengan kecanggihan teknologi yang ada, membuat film juga dapat dikerjakan dengan peralatan seperti smartphone, handycam dan sebagainya. Bagian terpenting adalah mengolah ide dan saling berkolaborasi dengan rekan-rekan sehobi,” pungkas Rizky. hms

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry