SURABAYA | duta.co  – Harlah ke -17, Rumah Sakit Islam (RSI) Jemursari Surabaya menggelar Nuzulul Quran bersama dengan 1.000 anak yatim dan dhuafa. Tak hanya itu, RSI juga memberikan santunan berupa bingkisan kepada anak yatim dan dhuafa tersebut.
Santunan ini, diharapkan menjadi penyemangat bagi mereka untuk terus meningkatkan keimanan dan ketakwaan selama bulan Ramadhan.
Direktur RSI Jemursari, Prof Dr dr Rochmad Romdoni, Sp.PD, JP(K) mengatakan, santunan untuk anak yatim dan dhuafa ini dalam rangka Harlah yang ke 17. Tujuannya, rumah sakit berbagi dengan anak-anak yatim dan dhuafa tersebut semoga membawa berkah.

“Pada acara Harlah yang ke 17 ini, ada 1.000 anak yatim dan dhuafa yang kita santuni. Mereka, merupakan anak-anak yang ada di sekitar lingkungan rumah sakit dan santuanan ini hasil sumbangan shodaqoh dan zakat mal dari dokter dan karyawan RS Islam Jemursari, ” kata Rochmad Romdoni
Lanjut Rochmad Romdoni, dalam rangka Harlah ke 17 yang bertepatan di bulan suci Ramadan ini merupakan momen untuk berbagi kasih sayang dengan sesama.

Tak hanya anak-anak yatim dan dhuafa, jajarannya juga berupaya meningkatkan hubungan emosional dengan karyawan. Bahkan RSI juga memberikan tiga paket umrah kepada karyawan. Tiga Umrah tersebut di antaranya dua orang yang masa baktinya sudah di atas 10 tahun dan satu umrah untuk umum.
Sementara salah satu kaum dhufa bernama Sarmi ,merasa bersyukur atas adanya kegiatan aksi sosial yang dilakukan oleh pihak RSI Jemursari.
“Alhamdulillah, saya sangat senang dan mengucapkan terimakasih kepada pihak rumah sakit. Semoga rumah sakit Islam Jemursari semakin maju dan sukses,” katanya. tom

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry