BAHAN POKOK : Harga cabe merah mencapai Rp 30ribu/kg di Pasar Setono Betek (duta.co/M. Isnan)

KEDIRI | duta.co -Hari pertama Bulan Ramadan, kebutuhan bahan pokok mengalami kenaikan. Hasil pengamatan di Pasar Besar Setono Betek Kota Kediri, Kamis (17/5), meski tak ada lonjakan terlalu tinggi namun hampir semua kebutuhan dapur ini mengalami kenaikan.

Sejumlah pedagang saat dikonfirmasi membenarkan, kenaikan ini pada kisaran Rp. 3 ribu hingga 7 ribu untuk setiap satu kilogram. Namun hanya harga telor mengalami penurunan hingga Rp 1.000 per/kg.

Seperti ramadan sebelumnya, sejumlah kebutuhan bahan pokok selalu mengalami kenaikan hingga memasuki Hari Raya Idul Fitri. Pihak Pemerintah Kota Kediri pun selalu mengantisipasi dengan menggelar operasi pasar di seluruh wilayah kelurahan.

Kenaikan harga yang paling tinggi dialami daging ayam dan ikan, jenis ikan kakap biasanya berkisar Rp 42ribu menjadi Rp 48ribu/kg. Kemudian harga cumi – cumi juga naik hingga Rp 8.000/kg, yang semula Rp 40ribu menjadi Rp 48ribu. Kemudian daging ayam di hari biasa maksimal Rp 30ribu, di awal Ramadan ini naik Rp 6ribu menjadi Rp 35ribu.

“Perkiraan bisa naik sampai Rp 40 ribu per – kilogram saat menjelang lebaran nanti,” kata Taufiq Taufan Akbar, salah satu penjual ayam di Pasar Setono Betek Kota Kediri. Sejumlah bahan bumbu dapur mengalami kenaikan mencapai Rp 7ribu. Harga cabe merah kecil dari harga Rp 24ribu saat ini mencapai Rp 30ribu

Kemudian cabe merah besar mencapai Rp 35ribu, tomat menjadi Rp 8ribu, kentang Rp 12ribu, bawang merah Rp 30ribu yang semula Rp 28ribu, dan bawang putih mengalami kenaikan menjadi Rp 20ribu/kg.

“Kalau sayur -sayuran rata – rata naik Rp 1.000 per-kilonya. Sementara yang paling tinggi kenaikannya ada pada cabe, itu bisa dimungkinkan masih naik lagi sampai menjelang lebaran,” jelas salah satu penjual bumbu dapur, Latif Syaifuddin. (ian/nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry