SURABAYA | duta.co – Anggota DPRD Surabaya Edi Rachmat saat ini sedang berbunga-bunga. Anak keduanya, R Muhammad Robby berhasil meraih predikat cumlaude dalam wisuda Akademi Mileter (Akmil) Angkatan Darat (AD)  di Magelang Jawa Tengah pada Senin (8/7/2019).

Robby yang masuk di Akmil angkatan 2015 ini akan dilantik pada Selasa (16/7) di Jakarta. Remaja kelahiran 4 September 1996 dari pasangan R Edi Rachmat dengan Mayor Nanik Sri Sunarti yang saat ini masih anggota TNI AD aktif berhasil menjadi yang terbaik setelah menyisihlan taruna lainnya.

“Pencapaian hasil cumlaude anak kami Robby merupakan hal yang sangat membanggakan bagi keluarga,” kata Edi, Minggu (14/6/2019).

Anggota Komisi B DPRD Surabaya ini mengaku, Robby yang akan berpangkat Letnan 2 tidak hanya membanggakan bagi keluarga,  tapi juga bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia. “Karena setelah pelantikan nanti putra kami akan mengabdikan seluruh hidupnya untuk negara kesatuan Indonesia,” terangnya.

Menurutnya, Robby  sudah memiliki prestasi sejak di bangku SMA. Dia masuk dalam kategori anak yang rajin membaca dan disiplin yang tinggi. Hal ini karena lingkungan tempatnya tinggal  berada di tengah-tengah kompleks rumah dinas TNI.

“Alhamdulillah segala cita-citanya anak kami yang kedua terpenuhi dan dikabulkan Allah SWT,” ujarnya.

Edi mengungkapkan momen yang paling membahagiakan adalah ketika berhasil mengantarkan anak-anaknya berhasil meraih cita-citanya. Dari awal Robby memang berkeinginan menjadi TNI

“Tiidak ada lagi kekwatiran atas perkembangan anak-anak kami. Menjadi anak abdi negara rasa khawatir itu sudah tidak ada. Karena sebagai anak negara dan abdi negara pasti si Robby memiliki rasa tanggung jawab yang besar untuk menjaga negara kesatuan republik Indonesia,” tandasnya. azi

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry