PONTIANAK | duta.co — Lembaga Pendidikan Ma’arif Nahdlatul Ulama Kota Pontianak gelar Workshop dengan tema ‘Meningkatkan Kualitas SDM Pendidik dan Tenaga Kependidikan yang berfaham ASWAJA Berwawasan Global’. Kegiatan ini terlaksana di Aula Rumah Dinas Wakil Walikota Pontianak, Rabu (9/2/22).

Wakil Walikota Pontianak Bahasan, SH hadir dan membuka acara. Hadir juga Wakil Ketua Ma’arif Provinsi Kalbar Jono Harun, Rois Syuriah PCNU Kota Pontianak KH Rustamadji, Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Pontianak H Faruki, Ketua PERGUNU Kota Pontianak Sholihin HZ, dan para tamu undangan lainnya.

Jono Harun, SPd mewakili Ketua LP Ma’arif NU Kalbar Prof. Dr. H. Zaenuddin Hudi Prasojo, MA, MA dalam pemaparan materinya menyampaikan beberapa hal, diantaranya tentang Pedoman Organisasi LP. Ma’arif NU, dan Peraturan LP. Ma’arif NU.

Pada kesempatan tersebut, Jono Harun juga menyampaikan tentang Hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) tahun 2020 dan tahun 2021, yaitu tentang Peta Jalan LP. Ma’arif NU, Pedoman LP. Ma’arif NU, Sistem Penjaminan Mutu (SPM) NU, dan Satuan Komunitas (SAKO) Ma’arif NU.

Semakin Maju

Jono Harun yang juga sebagai Ketua Wilayah SAKO Ma’arif NU Kalimantan Barat mengingatkan pentingnya para kepala sekolah, kepala madrasah, dean guru, dan tenaga kependidikan meningkatkan pengetahuan dan profesionalitasnya.

“Kita sama-sama mengabdi untuk NU, harus mengutamakan pengabdian dan kepentingan jam’iyah dalam bekerja. Kita juga harus saling bekerjasama dan berikhtiar selalu meningkatkan mutu madrasah dan sekolah Ma’arif NU. Semoga kita istiqomah akan berkah dunia dan akhirat, apa yang kita lakukan tentu demi bangsa dan Negara kita”, tegas Jono mengakhiri pemaparan materi.

Dr. Usman, M.Pd.I selaku Ketua LP. Ma’arif NU Kota Pontianak mengharapkan dengan terlaksananya workshop ini terbangun profesionalitas dan sinergisitas antara pengurus dengan pihak sekolah dan atau madrasah-pendidik dan tenaga kependidikan.

“Kami harapkan workshop ini menjadi awal yang bagus sebagai langkah strategis meningkatkan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan dilingkungan LP. Ma’arif NU. Dan kami juga ingin tahun 2022 sekolah dan madrasah kita semakin maju dan profesional”, ujar Usman optimis. (Lap. D. Darmadi JA)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry