MALANG | duta.co – PT Jaya Swarasa Agung Tbk atau Tays Bakers (TAYS), produsen makanan ringan sehat asal Indonesia yang telah menembus pasar internasional, menegaskan komitmennya di bidang pendidikan dalam mendukung generasi muda untuk berprestasi. Hal ini diwujudkan melalui dukungan untuk program Literasi Festival Universitas Brawijaya 2023 (LitFest 2023) yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Perpustakaan Universitas Brawijaya.
CEO Tays Bakers Alexander Anwar menyatakan, “Dukungan kami terhadap acara ini merupakan bagian dari komitmen Tays Bakers di bidang pendidikan sebagai salah satu target dari kegiatan Corporate Social Responsibilty (“CSR”) tahunan Perseroan. Kami memilih acara dengan tema literasi dengan harapan dapat mendukung tumbuhnya minat generasi muda dalam membaca dan berkarya, baik melalui tulisan maupun media lainnya. Hal ini sejalan dengan tujuan Tays Bakers untuk mendukung generasi masa depan Indonesia untuk lebih aktif, sehat dan berprestasi.”
LitFest Universitas Brawijaya 2023 yang diadakan pada bulan September-Oktober 2023 bertujuan untuk mendorong pengembangan diri bagi mahasiswa melalui literatur dan karya tulis. Berbagai perlombaan seperti lomba speech, menulis esai, membuat infografis hingga lomba fotografi ini diikuti oleh 160 mahasiswa dari 30 universitas, baik negeri maupun swasta, di seluruh Indonesia. Pengumuman pemenang dan pemberian penghargaan telah dilaksanakan baru-baru ini.
Ketua Pelaksana LitFest 2023, Ramadhan Nurrizky Aufa menjelaskan, “LitFest ini sudah diadakan sejak tahun 2021. Yang berbeda di tahun ini, selain berbagai lomba, kami juga mengadakan bedah buku dengan mengundang narasumber yang kompeten di bidangnya. Sesuai tema tahun ini, kita melakukan bedah buku dengan tema ‘insecurity’. Kita tahu mahasiswa kan banyak struggle, mulai dari skripsi, tugas, organisasi dan lain-lain. Sebagai mahasiswa, kita harus terus mengembangkan potensi diri dan berkembang menjadi lebih baik. Makanya kita mengambil tema self-improvement.”
Didirikan pada tahun 1998, Tays Bakers memulai usahanya dengan 1-line produksi wafer stick dengan merek dagang Nitchi. Kini, perusahaan berkembang terus dan memiliki empat kategori produk yaitu Biscuit & Crackers, Rolled Wafer, Extruded Puff Snack dan Chocolate Confectionary dengan berbagai merek dagang yang cukup di kenal salah satunya produk TRICKS Baked Crisps.
Produk-produk Tays Bakers telah diekspor ke mancanegara, seperti ASEAN, China, Taiwan, Jepang, Australia, Timur Tengah, hingga Amerika Serikat. Imm