Megawati dalam sebuah kampanye pemenangan kader PDIP. (FT/radarpena.com)

SURABAYA | duta.co – PDIP masih menunggu keputusan dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri terkait calon wakil gubernur yang akan diajukan sebagai pendamping Saifullah Yusuf alias Gus Ipul. Hal itu diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-Perjuangan Jawa Timur, Kusnadi.

“Lima anggota internal PDIP sudah mendaftar, dan siapa di antaranya yang mendapat rekomendasi untuk mendampingi Gus Ipul, DPD masih menunggu instruksi dari Bu Mega,” kata Kusnadi.

Lima calon anggota internal PDIP itu ialah Kusnadi (Wakil Ketua DPRD Jatim),  Said Abdullah (anggota fraksi PDIP), Suhandoyo (anggota komisi E DPRD Jatim), Budi Sulistyo (Bupati Ngawi), dan Abdullah Azwar Anas (Bupati Banyuwangi).

Sebagai Ketua DPD PDIP Jatim, Kusnadi berharap bulan Agustus mendatang sudah ada rekomendasi resmi. Setelah pengembalian berkas pendaftaran, dia menambahkan, DPD PDIP Jatim akan melakukan proses internalisasi untuk menyiapkan nama cawagub berdasar atas rekomendasi DPP. “Kemudian kita mengikuti agenda dari KPU terkait proses pendaftaran, sehingga harapan kita pada bulan januari sudah siap dan tinggal running saja,” ujar Kusnadi.

Menurut Kusnadi, pengembalian formulir bakal calon Gubernur Jawa Timur masih sepi. Di hari terakhir pendataran, hanya Gus Ipul yang mendaftarkan diri sebagai calon gubernur. “Sehingga saat ditanya siapakah calon gubernur yang akan diusung oleh PDIP untuk Pilgub Jatim, ya Gus Ipul. Tapi tetap akan menunggu keputusan formal dari DPP,” kata Kusnadi. net