PASURUAN |  duta.co – Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kantor Cabang Pasuruan, mentargetkan capaian program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN -KIS) tahun 2017 ini. Upaya tersebut dilakukan untuk membuka akses yang lebih besar kepada masyarakat untuk mendapatkan layanan kesehatan secara maksimal.

Kepala BPJS Kesehatan Kantor Cabang Pasuruan, Debbie Nianta Musigiasari mengatakan, capaian program JKN- KIS juga akan berdampak terhadap perekonomian Indonesia, khususnya di wilayah Kabupaten dan Kota Pasuruan, Probolinggo, Kota Probolinggo.

“Kondisi di empat daerah jumlah kepesertaannya yang mencapai 2.042.524 jiwa, tahun ini terus meningkat,” ujarnya, saat gelar public expose, Selasa (22/8) siang.

Menurutnya, peningkatan jumlah peserta ini juga diiringi dengan pertumbuhan jumlah fasilitas kesehatan. Peningkatan tersebut lantaran adanya kemitraan dengan 183 fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) yakni 80 Puskesmas, 40 dokter praktik, 11 dokter praktik gigi perorangan, 52 klinik pratama juga kerjasama dengan 44 fasilitas kesehatan rujukan tingkat lanjutan (FKRTL) terdiri 15 rumah sakit, 15 apotek dan 14 optik.

Ia menjelaskan, bahwa program JKN-KIS merupakan komitmen pemerintah daerah (pemda) ikut mensukseskan dalam bentuk pembiayaan dan perluasan akses pelayanan melalui penyediaan fasilitas kesehatan.

“Untuk itu kami berharap ke depannya makin dioptimalkan dari sisi kualitas dan mutu pelayanan kesehatan sehingga derajat kesehatan masyarakat makin meningkat sesuai target, “terang Debbie.

Selain itu, lanjut Debbie bisa perkuat regulasi terkait pengusaha dan masyarakat dalam kepesertaan JKN-KIS cakupan luas sehingga terwujud universal health coverage, dalam artian cakupan semesta pada tahun 2019 mendatang.

“Untuk meningkatkan mutu pelayanan serta mempercepat cakupan kepesertaan juga dilakukan berbagai inovasi dan terobosan untuk dapat mencapai target,” imbuhnya.

Pihaknya, juga permudah pendaftaran bagi masyarakat yakni di kantor cabang, melalui BPJS Kesehatan Care Center 1500-400 juga melalui Sistem Dropbox di kantor cabang dan kecamatan juga melalui PPOB mitra kerja BPJS Kesehatan melalui para kader JKN setempat dan melalui aplikasi mobile JKN yang ada. Selain itu juga melalui mitra kerja juga tengah dikembangkan dengan membuka pint of service. (dul)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry