CURI: Tersangka pencurian, Agus Zainal saat diamankan di Mapolsek Krembangan Duta/Tom Suwandi

SURABAYA | duta.co – Pemuda asal Jalan Arimbi Surabaya diringkus anggota Opsnal Polsek Krembangan karena tepergok mencuri kotak plastik yang berisi uang hasil jualan bensin eceran di rumah Tarwiti (62), di Jalan Tambak Asri No.23 Surabaya, Rabu (21/8/2019) lalu.

Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami menjelaskan, awalnya tersangka menggunakan sepeda motor melewati Jl Tambak Asri, selanjutnya tersangka berhenti dengan maksud membeli bensin di tempat penjual bensin eceran, namun penjual (Korban)  tidur di dekat tempat jualan bensin.

Selanjutnya tersangka melihat kotak plastik di bawah tempat yang di tiduri korban, lalu diambil. Setelah mendapatkan barang curian, tersangka hendak kabur. Tapi apes saat akan kabur, suami korban memergoki pelaku dan berteriak maling hingga mengundang reaksi warga sekitar.

“Saat proses pengejaran, anggota kami melintas di sekitar lokasi untuk kring serse. Sehingga saat itu juga, pelaku kami tangkap dan kami bawa ke kantor,” terang Esti Setija Oetami, Jumat (6/9/2019).

Sementara itu, pelaku Agus Zainal mengaku sudah tiga kali beraksi melakukan pencurian. Ia nekat mencuri karena sudah lama menjadi pengangguran. Apalagi dia butuh uang untuk persiapan kelahiran anak. tom

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry