Gadis Rohingya sedang mencuci pakaian dengan air sumur di kamp pengungsi Balukhali di Cox's Bazar, Bangladesh. (FT/Reuters)

ISLAMABAD | duta.co — Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi akan menyambangi pengungsi Muslim Rohingya di Cox’s Bazar, Bangladesh.

“Di Bangladesh akan melakukan pertemuan dengan Presiden Bangladesh dan besok akan melakukan dengan PM Bangladesh. Plus presiden akan Mengunjungi camp pengungsi di Cox’s Bazar,” jelas Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di Hotel Serena, Islamabad, Pakistan, Sabtu (27/1/2018).

Ia mengatakan, selama ini bantuan pemerintah ke Bangladesh terus dilakukan secara bertahap. Pemerintah, kata dia, selalu berkomunikasi dengan pemerintah Bangladesh guna menanyakan kebutuhan yang diperlukan.

“Kita tahu bahwa beban pemerintah Bangladesh cukup berat. Oleh sebab itu, dunia harus membantu pemerintah Bangladesh,” ujarnya.

Bantuan kemanusiaan yang diberikan kepada para pengungsi di Cox’s Bazar salah satunya yakni layanan kesehatan. “Jadi besok Presiden akan berkunjung ke Cox’s Bazar,” ujarnya. (net)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry