GEBYAR NSP-Executive Vice President East Area Sales Telkomsel, Ronny Arnaz (tengah), General Manager Digital Products Sales Area Jawa Bali Telkomsel, Heribertus Budi Ariyanto (kanan) Dan CEO Melon Indonesia, Dedi Suherman (Kiri) berbincang usai acara penyerahan hadiah Gebyar NSP 2019 Session 5 Di Grapari Pemuda Surabaya, Rabu (06/11/2019). Duta.co/Wiwiek Wulandar

SURABAYA | duta.co – Siapa sangka dari langganan Nada Sambung Pribadi (NSP) dengan lagu Bojo Galak, pelangan dari Pamekasan,Saiful Rahman berhasil memenangkan satu unit mobil Honda Mobilio S pada session kelima. Bagi Saiful Rahman mendapatkan hadiah mobil merupakan berkah yang sangat disyukuri.

 Telkomsel menghadirkan program apresiasi kepada pelanggan setianya melalui Gebyar Nada Sambung Pribadi (NSP) 2019. Penyerahan hadiah dilakukan secara langsung oleh General Manager Digital Products Area Jawa Bali Telkomsel Heribertus Budi Ariyanto dan CEO Melon Indonesia Dedi Suherman, Rabu (6/11) di GraPARI Telkomsel Pemuda Surabaya.

General Manger Digital Products Sales Area Jawa Bali Telkomsel Heribertus Budi Ariyanto mengatakan undian berhadiah menjadi salah satu pemacu penggunaan NSP  bagi pelanggan. “Selamat kepada Saiful Rahman yang menjadi pemenang hadiah utama mobil Honda Mobilio S dalam program Gebyar NSP 2019 Session 5. Program ini kami gelar untuk mengapresiasi pelanggan  setia yang telah menggunakan layanan digital lifestyle kami khususnya Nada Sambung Pribadi (NSP).’’

 Heribertus menmbahkan pelanggan masih bisa mengikuti session ketujuh program ini yang segera berakhir 23 November 2019  berhadiah utama mobil Toyota Yaris dengan cara melakukan copy NSP yakni dengan menekan angka 1,3,atau 5 pada saat melakukan panggilan ke nomor pelanggan Telkomsel yang memiliki NSP atau dengan membalas penawaran NSP dalam bentuk SMS yang didapat setelah menelepon pelanggan Telkomsel yang memiliki NSP.

“Pelanggan sangat antusias mengikuti program ini terbukti engan angka partisipasi hingga lebih dari 7 juta pelanggan.  Untuk area Jatim Bali Nusra NSP yang aktif mencapai 2,2 juta, di Jatim 1 juta dan Surabaya 250 ribu pelanggan NSP,’’ ujar Heribertus.

Sementara Dedi Suherman, CEO Melon Indonesia, pengelola layanan NSP Telkomsel mengatakan pertumbuhan  NSP terus meningkat di angka double digit. Potensinya sangat besar dan  tidak terkikis hadirnya panggilan gratis dari media social.

“`Kami akan selalu support Telkomsel memberikan apresiasi kepada pelanggannya dengan pilihan-pilihan NSP yang semakin lengkap sesuai dengan tren lagu saat ini. Harapan Kami juga, NSP ini tetap menjadi salah satu pilihan bagi pelanggan bagi pelanggan dalam menikmati dan menghargai karya musisi khsususnya Indonesia.”

Dedi Suherman menambahkan sampai saat ini pengguna NSP secara nasional mencapai 10 juta untuk musisi dari dalam dan luar negeri. Dari  NSP yang ada, didominasi lagu dalam negeri. Dengan inovasi yang terus dilakukan, optimistis  target NSP bisa menembus 12 juta pengguna.

“NSP ini sekaligus membantu musisi berkarya. Dari NSP yang digunakan mereka mendapatkan hak royalty,” tegas Dedi. (imm)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry