KH Kholilurrahman saat mengunjungi korban vaksin difteri di Puskesmas Kadur. (Duta.co/Habib)

PAMEKASAN | duta.co – Anggota DPR RI Komisi V Dapil Madura KH Kholilurrahman, mengunjungi pasien yang diduga korban dari imunisasi vaksin difteri di Puskesmas Kadur dan Puskesmas Larangan untuk mengetahui langsung kondisi yang terjadi di lapangan, Senin (12/2/2018).

Mantan Bupati Pamekasan periode 2018 – 2013 ini meminta masyarakat bijak menghadapi kejadian tersebut, demikian juga dengan pemerintah harus selalu mengevaluasi dari segala program kesehatan, termasuk pula fasilitas yang dibutuhkan di tingkat bawah supaya pelayanan kesehatan dapat tertangani dengan maksimal.

“Dengan Kejadian ini, pemerintah selalu mengkaji apa yang menjadi kekurangan termasuk menambah fasilitas. Kejadian ini dievaluasi apa yang menjadi kekurangan,” harapnya di sela-sela kunjungan ke Ponpes Al Falah Sumber Gayam Kadur.

Pihaknya berharap, Dinas Kesehatan (Dinkes) harus selalu siaga melayani masyarakat dengan menyiapkan nomor kontak siaga yang bisa dibutuhkan kapan saja. Mengingat, pelayanan kesehatan itu menyangkut jiwa seseorang yang harus ditangani dengan cepat.

“Dinkes harus memiliki layanan kontak siaga yang HP nya tidak pernah mati di bawah pengawasan Kadinkes dan ada petugas khusus sehingga terus dipantau 24 jam. Ketika ada kasus atau tidak, kontak siaga selalu siaga, karena ketika ada kejadian yang sifatnya emergency, masyarakat bisa terlayani,” harap Calon Bupati Pamekasan 2018-2023 ini.

Sebelumnya, pada Minggu (11/2/2018), puluhan santri pondok pesantren Al Falah Kadur mengalami mual, pusing dan bahkan ada sebagian yang pingsan setelah sehari sebelumnya dilakukan imunisasi vaksin difteri oleh pihak Puskemas Kadur.

Dari kalangan santri tersebut mencapai 80 orang, meliputi santri dari Ponpes Al Falah Sumber Gayam, Ponpes Hidayatul Mubtadiin dan Ponpes Al Husen Kecamatan Kadur. Mereka dirawat di Puskesmas Kadur, Puskesmas Tentanan dan Puskesmas Talang Siring Larangan, kemudian ada pula yang dirujuk ke RSUD Slamet Martodirdjo Pamekasan. (bib)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry