MENANG : Skuad Persik menunjukkan gaungnya di Kandang Delta Sidoarjo dengan kemenangan atas tuan rumah (duta.co/humas persik)

KEDIRI| duta.co –Bermain tanpa beban, memperagakan permainan cepat dengan satu dua kali sentuhan, anak asuh coah Bejo Sugiantoro akrab dipanggil BS, layak mendapatkan acungan jempol. Kemenangan 2 – 1 atas tuan rumah Persida Sidoarjo di Stadion Gelora Delta, meraih kemenangan dengan menyakinkan mesti sempat kebobolan paruh babak kedua yang kurang 5 menit.

Lanjutan Liga Kasta Dua yang mempertandingkan tuan rumah Persida menjamu Persik Kediri, Sabtu (12/5/2017) berjalan dengan tempo tinggi. Kedua tim saling serang dan pertandingan ini cukup apik ini, selesai hingga wasit Ahmad Tuharea asal Maros Sulawesi meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan. Unggul dua gol di babak pertama, masing – masing dicetak Jaya Hartono memanfaatkan umpan silang Sendy Pratama, dapat diselesaikan dengan heading menggetarkan jala tim tuan rumah.

Unggul 1 – 0, anak Macan Putih justru menunjukkan gaungnya dengan memborbadir serangan, berawal dari serangan balik yang cepat, Feri Kurniawan yang lolos dari jebakan off side, dengan solo run, mampu menceploskan bola dan menjadikan Persik unggul 2 – 0 dari Persida.

Sementara tim tuan rumah berusaha memperkecil kekalahan dari tendangan bola mati dilesatkan M. Fakhrudin mengoyak jala Persik dijaga Tedy Heri.

Namun dengan diraihnya tambahan 3 poin ini, BS mengaku bersyukur bahwa pertandingan digelar dengan penuh sportifitas dan semangat juang anak asuhnya sungguh luar biasa.

“Alhamdulillah kita menang, setelah sebelumnya kami kehilangan poin di Mojokerto. Tak ada euforia berlebihan bagi kami, karena kita harus selalu fokus ke pertandingan selanjutnya,” jelas BS.

Dijelaskan BS, sebelum kompetisi libur Ramadhan, sesuai jadwal pada Selasa besok, 16 Mei, tim Macan Putih akan menjamu PSBK Blitar.

“Sebelum libur Ramadhan, kita masih menyisakan satu pertandingan menjamu PSBK. Kami mohon doa restunya, untuk meraih poin penuh,” imbuh BS. (nng)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry