NARKOBA : Para tersangka dan barang bukti hasil dua operasi digelar Polres Kediri Kota (istimewa/duta.co)

KEDIRI|duta.co – Selama dua bulan terakhir, Agustus hingga September, jajaran Polres Kediri Kota menggelar dua operasi dalam rangka menekan dan memutus jaringan peredaran narkoba. Dalam jumpa pers digelar di Halaman Mapolres Kediri Kota, Senin (14/09), AKBP Miko Indrayana menyampaikan hasil Operasi Tumpas Narkoba Semeru dan Operasi Sikat Narkoba.

“Ini sebagai bentuk menekan peredaran narkoba di wilayah Hukum Polres Kediri Kota. Hasil Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2020, dimulai 24 Agustus hingga 4 September berhasil mengungkap 8 kasus dengan 11 tersangka, barang bukti 7.73 gram sabu-sabu, dan 1508 butir pil double L,” terang AKBP Miko. Lalu untuk hasil Operasi Sikat Narkoba digelar selama delapan hari, dimulai tanggal 5 September hingga 13 sepetember berhasil mengungkap 18 kasus dengan 18 tersangka.

“Barang bukti yang berhasil disita sabu-sabu seberat 43.01 gram dan 28 ribu lebih pil double L. Sehingga, total kasus yang berhasil diungkap dalam operasi tumpas semeru dan Sikat Narkoba Kediri, Sebanyak 26 kasus, 29 tersangka, dengan barang bukti 50.79 gram Sabu dan 30 ribu lebih pil double L,” jelas orang nomor satu di Polres Kediri Kota.

Bahwa peredaran narkoba di Kediri masih cukup tinggi, diterangkan perwira asal Semarang Jawa Tengah ini, Polres Kediri Kota tetap melakukan penyelidikan dan pemberantasan narkoba diwilayah hukum Polres Kediri Kota. Kapolres menjelaskan, peran serta masyarakat dalam memberikan informasi pada kepolisian, sangat membantu dalam pengungkapan peredaran narkoba. Sehingga, Polres Kediri Kota bisa langsung menindaklanjuti laporan dari masyarakat tersebut. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry