Manager Persik : Kami Persembahkan Untuk Hari Jadi Kota Kediri

1323
HARI JADI : Kado spesial Persik Kediri untuk Kota Kediri berusia ke-1140 (Nanang Priyo/duta.co)

KEDIRI|duta.co, Bermain menit awal dengan tempo cepat, berbuat hasil atas gol cepat dicetak pemain Persik Krisna Bayu Otto di menit ke-3. Hasil solo run diakhiri dengan sontekan kerasnya menjebol jala Persatu Tuban dijaga Rully Desrian. Wasit Arief Syaefuddin dari Jawa Tengah yang memimpin pertandingan, dianggap bekerja cukup baik dari kedua belah tim.

Gol kedua tercipta sangat indah, sontekan striker andalan Macan Putih, Septian Satria Bagaskara menit ke-77, melengkapi kemenangan Persik. Hingga pertandingan berakhir, skor akhir 2-0 untuk tim tuan rumah.

Raihan poin penuh anak-anak Macan Putih merupakan kado terindah dipersembahkan untuk Hari Jadi Kota Kediri ke-1140. Hal ini disampaikan Manager Persik Benny ‘Romeo’ Kurniawan, menyatakan salut atas kerja keras para pemain, Senin (29/07).

Bertanding di kandang dihadapan ribuan Persikmania, menerapkan pola 3-6-1 ternyata cukup ampuh meredam pola 4-4-2 dimainkan tim tamu. Coach Budiarjo Thalib mengakui penyelesaian akhir akan menjadi PR utama dalam pertandingan berikutnya.

HARI JADI : Kado spesial Persik Kediri untuk Kota Kediri berusia ke-1140 (Nanang Priyo/duta.co)

“Kita masih lemah dalam penyelesaian akhir, akan kita perbaiki,” ungkapnya Coach Persik Kediri dihadapan wartawan. Sementara Coach Bambang Sumantri mengaku kuatnya pertahanan Persik yang sulit ditembus.

“Kami punya banyak peluang untuk menyerang, namun kandas karena rapatnya pertahanan Persik. Saya baru dua kali pertandingan ini menanggani Persatu, jadi masih adaptasi bersama pemain,” jelasnya.

Dimeriahkan Band Semut-Semut Merayap

HARI JADI : Penampilan group band Semut-Semut Merayap (Nanang Priyo/duta.co)

Sebagai bentuk kecintaan kepada tim Persik Kediri, kelompok musik beraliran ska, memeriahkan pertandingan Persik menjamu Persatu. Membawakan single lagu baru berjudul ‘Kediriku’ kini sedang viral di youtube, mampu menghibur ribuan Persikmania.

Bernanggotakan anak – anak kelahiran Kota Kediri, band ini dibentuk Tahun 2012. Mereka terdiri Ferdi Agusta (Drums), M. Ilham (Percussion), Putra Trianggara (Keyboard), Erfan W. T. (Guitar 1), Denis Prasetyawan (Guitar 2), Arif Eka Darmawan (Bass), Vicenza Farriel (Trombone), Doniyuneki (Saxophone), Ajie Kaafi (Trumpet), dan Afrizal Ahsan Bimbim (Vocal).

Awalnya terbentuk sebagai band cover di SMA kemudian mulai Tahun 2017 memutuskan untuk berkarya sendiri. Setidaknya telah dua single lagu telah dirilis, satunya lagi lagu berjudul ‘Sekawan Bersama’. Targetnya di tahun depan, memproduksi satu album diberi nama Jaripat. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry