TINDAKAN MULIA: Tobias Ellwood dengan kening dan mulut ada noda darah, setelah membantu pernapasan buatan polisi yang jadi korban bom Parlemen London. (ist)

LONDON | duta.co – Serangan bom London membuat anggota Parlemen Tory, Tobias Ellwood, menjadi terkenal setelah foto viralnya beredar di sosial media. Tindakannya sangat mulia, yakni memberikan pernapasan buatan bagi petugas polisi yang menjadi korban serangan di Inggris Rabu (22/3) lalu.

“Dia mencoba memberikan udara dari mulut ke mulut, menghentikan pendarahan hingga ambulans dan petugas medis datang,” ujar seorang saksi mata, seperti dikutip dari Mirror, Kamis (24/3/2017).

Tobias adalah mantan kapten angkatan bersenjata yang saudaranya terbunuh kala serangan Bom Bali di beberapa tahun lalu. Tak peduli dirinya berlumur darah, Tobias tanpa takut memberikan bantuan demi menyelamatkan nyawa polisi tersebut.

Sayangnya, usahanya mencoba menyelamatkan petugas keamanan tersebut tidak berhasil. Sang polisi menjadi salah satu korban tewas serangan teror depan Gedung Parlemen.

Di foto yang beredar, Tobias terlihat mengenakan kemeja dan jas. Darah mengotori baju serta wajahnya, namun dia tak peduli. Saat ambulans udara datang, Tobias membantu petugas medis membawa korban. Setelah pergi, dia memandang mereka dari kejauhan.

Rekannya sesama anggota parlemen Adam Holloway memuji tindakan Tobias. “Tobias melakukan hal yang benar sebagai mantan tentara,” seru Holloway.

Demikian dengan anggota parlemen konservatif Ben Howlett yang menyebut Tobias sebagai ‘pahlawan sebenarnya’. “Respek atas tindakan Tobias, dukacita mendalam untuk petugas polisi tersebut.”

Serangan teror terjadi di Inggris, tepatnya pada 22 Maret kemarin di depan Gedung Parlemen. Seorang pria bernama Khalid Mansoor diduga bertanggung jawab atas serangan tersebut.

Sementara itu, Kelompok teror Negara Islam Irak dan Syam (ISIS) mengaku bertanggung jawab atas serangan teror tersebut. Mereka menyebut pelaku teror sebagai ‘tentara Negara Islam’. Tak hanya itu, para simpatisan mereka juga turut merayakan serangan mematikan tersebut. mir, mer

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry