Perbaikan jalan di jalan raya Nglongsor –Desa/Kecamatan Karangan oleh pihak Pemerintah Kecamatan Tugu. (DUTA.CO/HAMZAH)

TRENGGALEK | duta.co — Kerusakan jalan di wilayah Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek, khususnya jalan raya antara Nglongsor–Desa/Kecamatan Karangan akhirnya diperbaiki. Pihak Pemerintah Kecamatan Tugu melakukan penambalan lubang dengan semen di daerah tersebut.

Kepala Kecamatan Tugu, Drs Budiyanto mengatakan, kewenangan perbaikan jalan Nlgongsor-Karangan harusnya milik Pemkab Trenggalek. Namun, kata dia, karena sifatnya darurat, pihak kecamatan melakukan penambalan jalan, meskipun anggarannya sangat minim.

“Kita boleh kok merawat jalan ini karena kita sudah mendapatkan rekom dari kabupaten,” ucapnya.

Budi menambahkan pihaknya terpaksa melaksanakan kegiatan itu, karena prihatin jalan yang ada di wilayahnya itu makin hari makin parah.

“Kita kasihan terhadap pengguna jalan kalau terjatuh karena masuk lubang jalan tersebut. Maka  kita  bekerja sama dengan masyarakat dan pihak desa melakukan penambalan,” ungkapnya.

Rurin (40), warga yang kebetulan rumahnya ada di seberang jalan berlubang itu mengatakan, kendaraan seringkali terperosok di lubang tersebut. Maka itu jika ini diperbaiki bisa mengurangi jumlah korban lainnya.

“Lubangnya lebar sekali, kemarin saja kecelakaan karena terperosok lubang sehari dua kejadian yaitu pagi dan malamnya. Rata-rata para pengguna jalan yang mengalami kecelakaan belum pernah melewati jalan di sini,” tuturnya.

Apalagi, kata Rurin, ketika tiba malam hari, pengendara harus ekstra hati-hati memacu kendaraannya. Kondisi akan parah jika sedang diguyur hujan, airnya masuk di lubang menjadi genangan.

“Penerangan jalan di sini minim, pas pengendara ngebut dan tak tahu kondisi jalan, bisa saja akan terjatuh,” ujarnya.

Sementara,  Fahmi, Plt Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang  Kabupaten Trenggalek saat dikonfirmasi tidak berada di kantor bahkan ponselnya juga off. (ays/ham)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry