Wahid Nurahman (tengah) yakin wisata air terjun di wilayah Krucil ini bisa menarik minat investor untuk mengembangkannya.
PROBOLINGGO |  duta.co – Air terjun Guyangan Kec. Krucil sangat berpotensi untuk dikembangkan sebagai tujuan wisata penunjang objek wisata andalan Kabupaten Probolinggo.  Tekad Pemerintah Kabupaten Probolinggo untuk mengembangkan industri pariwisata perlu dukungan dari semua komponen dan masyarakat. Termasuk dukungan masyarakat mengembangkan wisata di Krucil tersebut.

Selain Gunung Bromo, Rafting di sungai Pekalen, dan Diving di pulau Gili Ketapang, air terjun Madakaripura di Lereng Gunung Argopuro, Guyangan juga tak kalah asing bagi wisatawan.

Wakil Ketua DPRD kab Probolinggo Drs. H. Wahid Nurahman MSi merasa optimis kalau air terjun Guyangan yang mempunyai ketinggian sekitar 70-80 meter itu akan mampunyai daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang menyukai pemandangan alam.

Didukung dengan keindahan dan kesejukan alamnya yang berada di lereng gunung Argopuro dengan beberapa tumbuhan penghasil buah – buahan (Alpukat, manggis, durian, Pohon Jambu dsb) di sepanjang jalan masuk kawasan wisata air terjun Guyangan, akan menambah suasana lebih menarik bagi para wisatawan untuk berkunjung.

“Di sana juga ada kuliner khas rumah susu dengan berbagai macam aneka rasa yang disuguhkan. Tinggal membenahi sarana dan prasarana utamanya akses jalan masuk menuju objek wisata tersebut yang perlu segera dibenahi sehingga objek wisata tersebut menarik dan memiliki nilai jual cukup tinggi,” kata Wahid, Minggu (4/12/2017).

Ketua Hipmi Kab. Probolinggo Intan Cahya Kurnia Sari mengatakan bahwa wisata air terjun Guyangan layak dijual kepada insvestor untuk dikembangkan.
“Alasannya kaya dengan keindahan alam dan produk khas dan unik. Kalau jalannya bagus, jelas menarik dan memukau di mata investor,” jelasnya. (afa)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry